Sekjen Kemenaker, Anwar Sanusi. (Foto: dok INews)

JAKARTA, iNews.id - Pertemuan Menteri Ketenagakerjaan G20 atau G20 Labour and Employment Ministers Meeting (G20 LEMM) mendukung penciptaan lapangan kerja melalui Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM). 

Menurut Sekretaris Jendral Kementerian Ketenagakerjaan (Sekjen Kemenaker), Anwar Sanusi, G20 LEMM mendorong kolaborasi antarnegara untuk memperkuat UMKM menjadi instrumen dalam penciptaan lapangan kerja.

"Ini adalah upaya kolektif untuk terus mempromosikan kewirausahaan dan mendukung UMKM sebagai instrumen penciptaan lapangan kerja, sejalan dengan komitmen kami dalam G20 LEMM," ujar Anwar Sanusi dalam pernyataan tertulisnya, Kamis (27/10/2022).

Dia mengungkapkan, forum G20 LEMM telah menghasilkan 4 rekomendasi kebijakan untuk mendorong kewirausahaan dan mendukung UMKM sebagai instrumen penciptaan lapangan kerja. Ketiga rekomendasi tersebut, yaitu: 

1. Mendukung lingkungan bisnis yang kondusif dan memformalkan perusahaan
2. Mempromosikan kewirausahaan dan pelatihan kewirausahaan. 
3. Membantu pengusaha dan UMKM mengatasi tantangan dan mempertahankan perkembangan mereka
4. Melindungi hak dan kepentingan pengusaha, UMKM, dan karyawannya. 

Dia menjelaskan, rekomendasi kebijakan tersebut akan berhasil jika anggota G20 dapat bersama-sama mengimplementasikannya. Salah satunya dapat dilakukan dan ditindaklanjuti melalui G20 Roundtable Entrepreneurship 2022.

"Saya berharap hasil diskusi dalam G20 Roundtable Entrepreneurship 2022 akan berdampak dalam mendukung kewirausahaan yang inklusif dan berkelanjutan sebagai instrumen penciptaan lapangan kerja," tutur Anwar.



Editor : Jeanny Aipassa

Artikel Terkait

BERITA POPULER
+
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network