JAKARTA, iNews.id - Partai Persatuan Indonesia (Perindo) meminta pemerintah serius memantau pergerakan harga pangan di pasar menjelang bulan suci Ramadan. Tujuannya menjamin stabilitas harga pangan.
“Meminta Bapanas (Badan Pangan Nasional), DPR, dan pemerintah untuk benar-benar serius turun ke lapangan melihat langsung di pasar-pasar bagaimana pergerakan harga dari hari ke hari, sehingga itu langsung ada langkah-langkah terukur untuk mengendalikan harga,” kata Ketua Bidang Sosial dan Kesejahteraan Rakyat DPP Partai Perindo Yerry Tawalujan dalam diskusi secara virtual, Sabtu (18/3/2023).
Menurut Yerry, pemerintah harus melakukan langkah-langkah preventif dalam menangani harga pangan di pasar menjelang Ramadan.
Pemerintah jangan melakukan tindakan setelah harga pangan melonjak di pasar.
“Kita kan sudah tahu trennya kalau sudah bergerak 6%, 7% nah ini pasti akan mendekati 10%. Ini pasti akan lewat 10%, langsung dihentikan dengan operasi pasar,” katanya.
Editor : Faieq Hidayat
Follow Berita iNews di Google News