JAKARTA, iNews.id - Sebanyak 10 saham mengalami koreksi cukup signifikan pada pekan terakhir tahun ini. Selama lima hari perdagangan, saham-saham top losers ini anjlok lebih dari 15 persen.
Koreksi cukup dalam itu mengekor melemahnya Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di akhir tahun sebesar 0,14 persen, yang kemarin (30/12/2022) ditutup pada level 6.850,61.
Sementara itu, statistik Bursa Efek Indonesia, dikutip Sabtu (31/12) menunjukkan emiten bioskop CGV, PT Graha Layar Prima Tbk (BLTZ) berada di daftar puncak top losers. BLTZ jatuh 24,59 persen menjadi Rp3.190 dari penutupan akhir pekan lalu di Rp4.230.
Koreksi BLTZ terbentuk dari performa sahamnya yang tidak likuid. Itu terbukti dari volume mencapai 1.000 lembar saham dengan transaksi hanya Rp5 juta dalam kurun waktu lima hari.
Emiten terboncos kedua adalah PT Kioson Komersial Indonesia Tbk (KIOS). KIOS terkapar 23,91 persen sepekan menjadi Rp175, dari akhir pekan lalu di Rp230. Sebanyak 535,5 juta saham KIOS dijualbelikan bersih senilai Rp119,2 miliar.
Berikut 10 saham top losers sepekan ini mulai 26-31 Desember 2022:
1. PT Graha Layar Prima Tbk (BLTZ) anjlok 24,59 persen menjadi Rp3.190 dari Rp4.230.
2. PT Kioson Komersial Indonesia Tbk (KIOS) tergerus 23,91 persen menjadi Rp175 dari Rp230.
3. PT Wulandari Bangun Laksana Tbk (BSBK) terkapar 23,2 persen menjadi Rp149 dari Rp194.
4. PT Prima Cakrawala Abadi Tbk (PCAR) merosot 23,01 persen menjadi Rp87 dari Rp113.
5. PT Indo Pureco Pratama Tbk (PCAR) jatuh 20,38 persen menjadi Rp125 dari Rp157.
6. PT Trisula International Tbk (TRIS) tergerus 19,73 persen menjadi Rp236 dari Rp294.
7. PT Shield On Service Tbk (SOSS) melemah 19,67 persen menjadi Rp482 dari Rp600.
8. PT Humpuss Intermoda Transportasi Tbk (HITS) tergelincir 18,3 persen menjadi Rp366 dari Rp448.
9. PT Jaya Swarasa Agung Tbk (TAYS) terpuruk 17,52 persen menjadi Rp466 dari Rp565.
10. PT Pollux Hotels Group Tbk (POLI) tertekan 16,15 persen menjadi Rp805 dari Rp960.