Antonius Hartanto Sebut Perindo Merupakan Parpol yang Peduli dengan Sektor UMKM

Kiki Oktaliani
Wakil Ketua Bidang Olahraga dan Seni Kreatif Pemuda Perindo DKI Jakarta, Antonius Hartanto dalam Podcast Aksi Nyata yang disiarkan melalui YouTube Partai Perindo. (Foto: Tangkapan Layar)

JAKARTA, iNews.id - Wakil Ketua Bidang Olahraga dan Seni Kreatif, Pemuda Perindo DKI Jakarta, Antonius Hartanto menganggap bahwa anak muda harus bisa berbisnis. Dia melihat hal ini sangat penting terutama bagi orang-orang atau atlet yang berkecimpung di bidang olahraga, dimana banyak ditemui atlet setelah pensiun bingung dengan karier yang bisa dilakukan setelahnya.

Diketahui Anton sebelumnya adalah seorang atlet taekwondo, yang kini memutuskan untuk berkarier dalam dunia politik dan juga sangat aktif dalam dunia bisnis. Di mana kedua pekerjaan yang disandangnya ini dianggap sangat berkorelasi satu sama lain.

“Sangat relatable ya. Jadi kalau bicara bisnis enggak hanya butuh skill dalam bernegosiasi, atau berjualan lah ya misalnya UMKM. Tapi kita ini butuh kadang kalau dalam dunia politik ini judulnya bisa dibilang lumrah ya untuk menjaga supaya bisnis kita itu stabil atau lancar, ada akses lah intinya seperti itu,” ujar Anton dalam Podcast Aksi Nyata yang disiarkan melalui YouTube Partai Perindo, Selasa (6/12/2022).

Anton menambahkan, pilihannya terjun ke partai politik, dalam hal ini adalah Perindo karena adanya kesinambungan dengan misi yang dia miliki dalam berbisnis, yaitu untuk mengembangkan UMKM.

“Kenapa saya pilih Perindo, karena sangat berkesinambungan atau sama dengan misi saya dalam berbisnis, yaitu untuk mengembangkan UMKM. Jadi saya lihat, dari beberapa partai yang benar-benar peduli dengan sektor UMKM, ya Partai Perindo. Apalagi saat dicanangkan gerobak UMKM itu sudah jadi ikon sendiri untuk Partai Perindo untuk mengembangkan UMKM yang ada di Indonesia.” ucapnya.

Wakil Ketua Bidang Olahraga, Pemuda Perindo DKI Jakarta ini mungkin adalah salah satu atlet yang bisa dibilang beruntung dengan karier yang dimiliki setelah pensiun. Dibalik kesuksesannya ini, dia juga berbagi tentang masa lalunya tentang perjalanan Anton di dunia bisnis dimana dia memiliki semangat yang tinggi dan memang telah tertarik dengan dunia bisnis sejak duduk di bangku perkuliahan.

“Mungkin saya sedikit flashback Perjalan saya di dunia bisnis. Bisa dibilang saya ini dari keluarga yang dibilang berkecukupan iya, tapi juga masih harus cari tambahan. Nah pada saat kuliah saya sudah mulai berbisnis, untuk mencari tambahan uang jajan. Karena kalau uang kuliah aman. Dimana saya ikutan tanding level mahasiswa saya pernah dapat juara nasional mahasiswa. Dan akhirnya dapat beasiswa siswa kuliah gratis  dari semester tiga sampai selesai. Jadi saya, saya hanya memikirkan operasional saya. Makanya saya berbisnis” ucap Anton.

Editor : Aditya Pratama
Artikel Terkait
Nasional
16 jam lalu

Program Desa Emas Bikin UMKM Lebih Percaya Diri dan Berkembang

Nasional
1 hari lalu

Sandiaga Uno: Program Desa Emas Dorong Kedaulatan Pangan dan Lapangan Kerja

Nasional
1 hari lalu

Angela Tanoesoedibjo: Kolaborasi Multipihak Kunci Majukan UMKM Desa

Nasional
1 hari lalu

Berdayakan UMKM Desa, MNC Peduli Bantu Pemasaran dan Sosialisasi Pelaku Usaha Kecil

Nasional
1 hari lalu

Tokoh Banten TB Sangadiah Wafat, Partai Perindo: Sosok Ulama dan Pendekar Pemersatu

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal