SAN FRANSISCO, iNews.id - Founder & CEO Tesla, Elon Musk menempati posisi lima orang terkaya di dunia. Nilai kekayaannya mencapai 74 miliar dolar AS atau lebih dari Rp1.000 triliun berkat bisnis mobil listrik.
Dikutip dari BBC, Kamis (23/7/2020), kenaikan posisi Musk terjadi setelah harga saham Tesla naik dengan secara cepat. Posisinya makin mendekati puncak meski baru masuk daftar 20 orang terkaya dunia beberapa waktu lalu.
Kekayaan Musk diprediksi bisa kembali melonjak tajam jika Musk mengambil opsi pembelian saham senilai 2,1 miliar dolar AS. Pada 2018, Musk diberikan hak untuk membeli 1,69 juta saham Tesla.
Harga saham Tesla terus naik di tengah pandemi Covid-19. Kinerja perusahaan mobil listrik cukup moncer. Pada kuartal II-2020, Tesla meraih laba bersih 104 juta dolar AS atau sekitar Rp1,5 triliun.
Capaian itu diraih Tesla dalam empat kuartal berturut-turut, sehingga membuat sahamnya masuk daftar S&P 500.
Musk mengaku akan terus mendorong pertumbuhan bisnis Tesla. Usai membuka pabrik di China, dia tengah fokus membangun pabrik baru di Jerman dan AS, tepatnya di Texas yang baru saja diumumkan.
"Saya tidak pernah lebih bersemangat dan optimistis dibandingkan saat ini, tentang masa depan Tesla dalam sejarah perusahaan," ujar Musk.