Emas Berjangka Kembali Melonjak, Naik 9 Sesi Berturut-turut

Djairan
Emas berjangka naik. (Foto: Reuters)

CHICAGO, iNews.id - Emas berjangka di divisi COMEX New York Mercantile Exchange naik pada Rabu (29/7/2020) waktu setempat karena pertemuan Komite Pasar Terbuka Federal (FOMC) memutuskan untuk mempertahankan suku bunga acuan tetap rendah.

Mengutip Xinhua, Kamis (30/7/2020), kontrak emas paling aktif untuk pengiriman Agustus naik 8,8 dolar AS, atau 0,45 persen menjadi 1.953,4 dolar AS per ounce.

Emas telah mencatatkan kenaikan untuk sesi kesembilan berturut-turut dan mencapai level tertinggi. Pasalnya, pasar mengharapkan sikap dovish dari pertemuan dua hari Komite FOMC, yang ditutup pada Rabu.

Federal Reserve memenuhi ekspektasi pasar. The Fed mengumumkan dalam sebuah pernyataan bahwa pandemi Covid-19 tetap menjadi ancaman bagi ekonomi dalam jangka menengah sehingga mempertahankan suku bunga tetap rendah.

Indeks dolar AS yang lebih lemah memberikan dukungan tambahan untuk emas. Karena jumlah kasus Covid-19 baru di AS terus meningkat, pemerintah daerah dan negara bagian merespons dengan menerapkan lockdown yang mengakibatkan penurunan kegiatan ekonomi. 

Analis pasar berpendapat prospek logam mulia tetap bullish karena sifat siklus penyebaran pandemi dan memperingatkan gelombang kedua yang terjadi pada musim gugur belum melanda AS.

Perak untuk pengiriman September naik 2,1 sen, atau 0,09 persen, menjadi 24,321 dolar AS per ounce. Platinum untuk pengiriman Oktober turun 27,7 dolar AS, atau 2,81 persen menjadi 958,5 dolar AS per ounce.

Editor : Ranto Rajagukguk
Artikel Terkait
Bisnis
5 tahun lalu

Imbal Hasil Obligasi AS Merosot, Emas Berjangka Melonjak

Bisnis
5 tahun lalu

Pelemahan Dolar AS Buat Emas Berjangka Bersinar

Bisnis
5 tahun lalu

Ada Aksi Ambil Untung, Emas Berjangka Turun Tipis

Bisnis
5 tahun lalu

Dolar AS Loyo, Emas Berjangka Naik Hampir 1 Persen

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal