Emas Berjangka Naik di Tengah Rekor Positif Covid-19 di AS

Ranto Rajagukguk
Emas berjangka naik.(Foto: Reuters)

CHICAGO, iNews.id - Emas berjangka di divisi COMEX New York Mercantile Exchange naik pada Jumat (26/6/2020) waktu setempat karena kasus virus corona (Covid-19) di Amerika Serikat (AS) terus melonjak.

Mengutip Xinhua, Sabtu (27/6/2020), kontrak emas paling aktif untuk pengiriman Agustus naik 9,7 dolar AS, atau 0,55 persen, menjadi 1.780,3 dolar AS per ounce. AS untuk hari kedua berturut-turut memecahkan rekornya untuk kasus Covid-19 baru, dengan lebih dari 40.000 kasus baru dilaporkan pada Jumat. Ini membuat para investor khawatir, mengarahkan mereka ke emas sebagai tempat yang aman.

Indeks pasar saham di seluruh dunia turun pada Jumat, juga memberikan dukungan untuk emas

Angka-angka ekonomi yang dirilis pada Jumat relatif positif, membatasi kenaikan emas. Sebuah laporan yang dirilis oleh Departemen Perdagangan AS menunjukkan pengeluaran konsumen meningkat sebesar 8,2 persen di bulan Mei. 

Indeks Sentimen Konsumen University of Michigan (UM) adalah 78,1 dalam survei Juni 2020, naik dari 72,3 pada Mei. Perak untuk pengiriman Juli naik 14 sen, atau 0,78 persen, menjadi ditutup pada 18,035 dolar AS per ounce. 

Platinum untuk pengiriman Oktober naik 10,8 dolar AS, atau 1,34 persen, menjadi ditutup pada 819,3 dolar AS per ounce.

Editor : Ranto Rajagukguk
Artikel Terkait
Bisnis
5 tahun lalu

Imbal Hasil Obligasi AS Merosot, Emas Berjangka Melonjak

Bisnis
5 tahun lalu

Pelemahan Dolar AS Buat Emas Berjangka Bersinar

Bisnis
5 tahun lalu

Ada Aksi Ambil Untung, Emas Berjangka Turun Tipis

Bisnis
5 tahun lalu

Dolar AS Loyo, Emas Berjangka Naik Hampir 1 Persen

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal