JAKARTA, iNews.id - Executive Chairman MNC Group Hary Tanoesoedibjo menegaskan komitmennya mendorong pertumbuhan financial service MNC Group, khususnya PT Bank MNC Internasional Tbk (BABP) atau MNC Bank. Ini sebagai dukungan untuk makin membesarkan MNC Bank.
''Saya tegaskan bahwa MNC Group memiliki komitmen untuk membesarkan financial service MNC Group, khususnya MNC Bank,'' kata dia saat Syukuran HUT ke-8 MNC Bank hari ini, Senin (17/10/22).
Dia menuturkan, komitmen MNC Group juga harus diiringi dengan komitmen MNC Bank yang akan melakukan eksekusi. Menurut Hary, perwujudan ini nantinya akan membawa MNC Bank menjadi lebih besar dan lebih terpandang.
''Mari bekerja, dan mari kita besarkan nama MNC Bank ini,'' ujarnya.
Dia juga menyatakan bahwa kinerja MNC Bank saat ini merupakan yang terbaik. Oleh karena itu, dia berharap agar kinerja ini dapat ditingkatkan lagi untuk ke depannya.
Dia juga meminta untuk memperkuat layanan digital maupun nondigital. Hal ini untuk menjaring nasabah lebih banyak lagi.
Selain itu, diharapkan MNC Bank juga terus menjalin kerja sama dengan berbagai mitra yang dapat mendukung dan mewujudkan komitmen MNC Bank.
''Strategi yang digunakan harus pas dan tepat agar MNC Bank semakin berkembang dan sejajar dengan bank lainnya,'" ucap Hary.