JAKARTA, iNews.id - Executive Chairman MNC Group Hary Tanoesoedibjo mengatakan, Indonesia akan tumbuh besar jika daerah bisa tangguh dan tumbuh.
"Indonesia akan tumbuh besar jika daerah tumbuh atau tangguh," kata dia dalam webinar bertema 'Daerah Tangguh, Daerah Tumbuh', Selasa (17/8/2021).
Lebih lanjut Hary Tanoesoedibjo mengatakan, untuk mewujudkan hal itu, maka ekonomi di setiap daerah harus dibangun.
"Indonesia akan berubah jika ekonomi daerah maju dan menjadi labih penting termasuk kabupaten, kota, daerah sehingga daerah bisa berperan membangun bangsa," ujarnya.
Labih lanjut dia menuturkan, Indonesia mengalami banyak perubahan sejak pandemi Covid-19. Ini termasuk berbagai perubahan digital seperti digitalisasi ekonomi di daerah, yang bisa mengubah ekosistem di Indonesia.
Menurutnya, percepatan perubahan dan digitalisasi merupakan aspek yang paling mengubah bisnis di masa pandemi saat ini. Digitalisasi juga menguntungkan para pelaku usaha kecil atau menengah (UMKM).
"Digitalisasi bisa menguntungkan hajatnya pelaku usaha kecil atau usaha menengah atau UKM di berbagai daerah khususnya di era pandemi untuk bisa bangkit dan berkembang. Kita melihat dampak digitalisasi sangat kita rasakan, khususnya dalam situasi pandemi, percepatan masuknya lahan bisnis dan e-commerce bisa cepat berkembang dan tumbuh luar biasa," tuturnya.