Jajal Whoosh, Kevin Sanjaya: Bantu Percepat Transportasi Jakarta-Bandung

Ikhsan Permana SP
Bintang bulu tangkis dunia, Kevin Sanjaya, menjajal Kereta Cepat Jakarta-Bandung atau Whoosh, pada Jumat (29/9/2023). (Foto: MPI/Ikhsan Permana SP)

JAKARTA, iNews.id - Bintang bulu tangkis dunia, Kevin Sanjaya, mengatakan Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB) atau Whoosh sangat membantu mempercepat transportasi Jakarta-Bandung. 

Hal itu, disampaikan Kevin saat menjajal KCJB bersama Executive Chairman MNC Group, Hary Tanoesoedibjo, dan Executive Chairwomen MNC Group, Liliana Tanoesoedibjo, dari Stasiun Halim, Jakarta Timur, Jumat (29/9/2023).

Kevin mengungkapkan kekaguman atas kecepatan Whoosh, sehingga jarak tempuh dari Jakarta ke Bandung hanya membutuhkan waktu  kurang lebih 45 menit.

"Saya rasa ini sesuatu yang sangat luar biasa, karena sangat membantu mempercepat transportasi di Indonesia dari Jakarta ke Bandung cuma 45 menit," kata Kevin saat ditemui usai menjajal kereta cepat di Stasiun Halim, Jakarta Timur, Jumat (29/9/2023).

Kevin mengungkapkan, KA cepat Whoosh juga sangat nyaman untuk ditumpangi karena dilengkapi dengan fasilitas yang tak kalah dengan kereta cepat di luar negeri. 

"Fasilitasnya sangat bagus keretanya sangat bagus dan sangat convenience," ujar Kevin.

Dia juga meyakini, hadirnya kereta cepat sebagai pilihan transportasi untuk masyarakat akan lebih memudahkan mobilitas terutama menuju Bandung. "Sangat membantu sih menurut saya," ungkap Kevin.

Editor : Jeanny Aipassa
Artikel Terkait
Mobil
16 jam lalu

Indonesia Akan Kembangkan Sistem Transportasi Cerdas dari EV hingga Kendaraan Otonom

All Sport
1 hari lalu

Liliana Tanoesoedibjo, Warren dan Kevin Sanjaya Resmi Buka Turnamen Biliar MNC Sports Competition 2025

Nasional
5 hari lalu

Pemerintah Gelontorkan Diskon Tarif Kereta hingga Pesawat saat Libur Nataru, Ini Rinciannya

Nasional
8 hari lalu

Update Penyelidikan Dugaan Korupsi Whoosh, KPK Fokus Usut Unsur Pidana Pengadaan Lahan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal