Jokowi Inspeksi Harga Pangan di Pasar Bululawang Malang

Raka Dwi Novianto
Jokowi cek harga pangan di Pasar Bululawang

JAKARTA, iNews.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) hari ini, Senin (24/7/2023) melakukan pengecekan harga pangan di Pasar Bululawang, Kabupaten Malang. Dalam tinjauan ini, Jokowi turut didampingi Menteri Pertahanan Prabowo Subianto dan Menteri BUMN Erick Thohir.  

"Pagi hari ini saya ingin cek juga harga harga seperti di pasar pasar yang lain, di Kabupaten Malang," ucap Jokowi dalam keterangannya yang disiarkan YouTube Sekretariat Presiden, Senin (24/7/2023).

Usia melakukan peninjauan, Jokowi menilai harga-harga bahan makanan sangat bagus. Menurutnya tidak ada kenaikan, bahkan harganya cenderung lebih murah.

"Saya melihat harga-harga di sini sangat bagus, kaya saya melihat daging ayam bisa harganya Rp34.000, bawang merah juga di harga Rp26.000, murah sekali di sini. Ini saya kira baik karena memang sebagian besar produksinya di kabupaten Malang," tutur Jokowi.

Maka dari itu, Jokowi menilai inflasi ataupun pasokan bahan makanan di Pasar Bululawang masih terkendali. 

"Untuk inflasi artinya di sini terkendali. Pasokan baik," kata Jokowi.

Usai mengecek harga di Pasar Bululawang, Jokowi akan meninjau produksi alat utama sistem senjata (alutsista) di PT. Pindad (Persero). Setelahnya, Presiden akan menuju Lapangan Korem 083, Kota Malang guna meninjau pasar rakyat.

Editor : Puti Aini Yasmin
Artikel Terkait
Nasional
1 jam lalu

Jadi Tersangka Kasus Ijazah Jokowi, Roy Suryo Cs Siap Penuhi Panggilan Polda Metro

Nasional
3 hari lalu

Silfester Matutina Belum Dipenjara, Roy Suryo: Tolong Aparat juga Fair

Nasional
3 hari lalu

Jadi Tersangka, Roy Suryo Sindir Silfester Matutina Belum Dipenjara

Nasional
3 hari lalu

Reaksi Roy Suryo Jadi Tersangka Kasus Ijazah Jokowi: Saya Senyum

Nasional
3 hari lalu

Rismon Sianipar Jadi Tersangka Fitnah Ijazah Jokowi: Kami Akan Lakukan Perlawanan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal