KAI Uji Coba Tambah 14 Perjalanan LRT Jabodebek Mulai Hari Ini

Komaruddin Bagja
KAI menerapkan uji coba penambahan 14 perjalanan LRT Jabodebek mulai hari ini, Senin (5/8/2024) pada hari kerja khususnya pada jam sibuk. (Foto: Dok. LRT Jabodebek)

JAKARTA, iNews.id - PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI menerapkan uji coba penambahan 14 perjalanan LRT Jabodebek mulai hari ini, Senin (5/8/2024) pada hari kerja khususnya pada jam sibuk. Dengan uji coba ini, total perjalanan LRT Jabodebek pada hari kerja meningkat dari 336 perjalanan menjadi 350 perjalanan.

Dengan adanya penambahan perjalanan, jarak antarkereta (headway) menjadi lebih singkat, yakni 10 menit pada lintas Jatimulya-Dukuh Atas dan Harjamukti-Dukuh Atas, serta 5 menit pada lintas Cawang-Dukuh Atas. Sebelumnya, headway pada ketiga lintas tersebut saat peak hours mencapai 5,5-11 menit.

Manager Public Reltions LRT Jabodebek, Mahendro Trang Bawono menuturkan, uji coba penambahan perjalanan ini dilakukan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat yang semakin meningkat.

Pada Juli 2024, Mahendro mencatat adanya kenaikan signifikan dalam jumlah pengguna mencapai 17 persen dibandingkan bulan Juni. Secara spesifik, pada hari kerja rata-rata jumlah pengguna mencapai 75.694 orang, sementara pada akhir pekan mencapai 35.789 orang.

“Kami berusaha menyesuaikan layanan LRT Jabodebek dengan kebutuhan pengguna yang terus berkembang, dan kami percaya langkah ini akan lebih meningkatkan kenyamanan dan efisiensi perjalanan pengguna,” kata Mahendro dalam keterangan tertulis, Senin (5/8/2024).

Dengan adanya uji coba penambahan perjalanan, KAI berharap dapat memberikan kemudahan lebih bagi para pengguna, khususnya pada jam-jam sibuk yang sering mengalami kepadatan. 

“KAI terus berkomitmen untuk memenuhi kebutuhan masyarakat dan memastikan perjalanan yang aman dan nyaman,” tuturnya.

Editor : Aditya Pratama
Artikel Terkait
Megapolitan
3 hari lalu

Arus Balik Nataru 2026, 46.800 Penumpang Tiba di Jakarta

Bisnis
4 hari lalu

Lonjakan Penumpang Nataru, Tiket Kereta Api Hampir Terjual 4 Juta hingga Awal 2026

Megapolitan
5 hari lalu

KRL Commuter Line dan LRT Jabodebek Beroperasi hingga Dini Hari pada Malam Tahun Baru

Megapolitan
10 hari lalu

Tiket Kereta dari Jakarta Masih Tersedia hingga awal Januari 2026, Awas Kehabisan!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal