JAKARTA, iNews.id - Sebanyak 191 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) resmi bergabung di Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf). Ke-191 CPNS tersebut merupakan hasil seleksi dari dari 7.099 pendaftar yang melalui jalur formasi umum dan formasi khusus.
Pengukuhan ke-191 CPNS tersebut, dihadiri Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno, Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Wamenprekraf), Angela Tanoesoedibjo, beserta pejabat tinggi di lingkungan Kemenparekraf.
Acara pengukuhan 191 CPNS tersebut berlangsung di Balairung Soesilo Soedarman, Gedung Sapta Pesona, Kantor Kemenparekraf, pada Selasa (6/4/2022). PAda kesempatan itu, Wamenparekraf memberikan ucapan selamat atas terpilihnya 191 CPNS yang telah bergabung dengan keluarga besar Kemenparekraf.
"Selamat kepada 191 Calon Pegawai Negeri Sipil formasi tahun 2021 yang secara resmi telah bergabung dengan keluarga Kemenparekraf/Baparekraf RI, sebagai bagian keluarga baru, tugas besar menanti CPNS untuk turut berkontribusi membangun bangsa melalui pariwisata dan ekonomi kreatif", kata Angela dalam akun Instagramnya @angelatanoesoedibjo, Rabu (6/4/2022).
Dalam unggahan di Instagramnya, Angela tampak turut mengalungkan ID Card pada salah satu CPNS yang terpilih mewakili prosesi simbolis penerimaan 191 Calon Pegawai Negeri Sipil tahun 2021 pada keluarga Kemenparekraf/Baparekraf.
Angela pun memberikan pesan kepada para CPNS yang telah resmi bergabung dengan keluarga besar Kemenparekraf/Baparekraf RI untuk memegang teguh akhlak dalam mengabdikan diri kepada bangsa dan negara Indonesia.
"Saya berpesan untuk kepada para CPNS untuk selalu #berAKHLAK dalam menjalani pengabdian kepada NKRI," ujar Angela yang juga Ketua DPP Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Bidang Ekonomi Digital & Kreatif.