JAKARTA, iNews.id - Arab Saudi menutup semua akses rute internasional setelah ditemukan virus SARS Cov-2 mutasi baru. Langkah tersebut berdampak pada penerbangan PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk rute Jakarta-Jeddah.
Direktur Utama Garuda Indonesia, Irfan Setiaputra mengatakan, maskapai tengah berkomunikasi intensif dengan otoritas di Arab Saudi. Untuk saat ini, penerbangan umrah dibatalkan.
"Saat ini Garuda Indonesia terus melakukan komunikasi intensif dengan otoritas terkait guna memastikan hal-hal yang perlu diantisipasi menyusul pembatasan operasional layanan penerbangan," ujarnya saat dihubungi iNews.id, Senin (21/12/2020).
Di tengah situasi yang penuh ketidakpastian ini, Irfan menjamin hak penumpang akan senantiasa menjadi prioritas utama. Oleh karena itu, Garuda menyiapkan opsi penjadwalan ulang (reschedule) tanpa dikenakan biaya sepeser pun.