Selebrasi 11 Tahun MNC Bank, Tebar Ragam Promo Istimewa untuk Nasabah

iNews.id
Selebrasi 11 tahun MNC Bank, tebar ragam promo istimewa untuk nasabah

JAKARTA, iNews.id - Memasuki usianya yang akan genap 11 tahun pada 15 Oktober mendatang, PT Bank MNC Internasional Tbk (IDX: BABP) atau MNC Bank, anak usaha dari PT MNC Kapital Indonesia (IDX: BCAP) yang merupakan bagian dari MNC Group, menghadirkan beragam promo istimewa kepada nasabah setianya.

Rita Montagna, Presiden Direktur MNC Bank mengatakan, beragam promo istimewa yang disajikan merupakan bentuk apresiasi dari MNC Bank kepada nasabah yang telah bersama mendampingi MNC Bank hingga saat ini.

“Kami suguhkan beragam promo istimewa sebagai rasa syukur kami dalam merayakan momen spesial ini bersama nasabah. Perjalanan MNC Bank selama 11 tahun tidak dapat dipisahkan dari dukungan dan kepercayaan nasabah dalam menggunakan produk dan layanan kami” ujar Rita.

Promo yang disajikan MNC Bank mencakup tiga kategori produk dan layanan antara lain Tabungan, Kartu Kredit, dan layanan perbankan digital MotionBank. Simak deretan promo berikut agar transaksi kamu menggunakan MNC Bank makin menguntungkan.

Tabungan HUT MNC Bank ke-11

Bagi kamu yang belum menjadi nasabah, segera buka Tabungan MNC Bank di Kantor Cabang MNC Bank terdekat. Terdapat beragam hadiah menarik yang langsung kamu dapatkan setelah menjadi nasabah MNC Bank. Untuk syarat dan ketentuannya dapat kamu cek di https://mncbank.co.id/post/11-tahun-terus-berinovasi-dan-tumbuh-bersama.

Editor : Reza Fajri
Artikel Terkait
Megapolitan
25 hari lalu

MNC Tourism Gandeng Inotek Gelar Workshop untuk Pelaku UMKM di Lido Bogor

Nasional
25 hari lalu

Pesan Rektor MNC University ke Mahasiswa Baru: Siap Hadapi Perubahan dan Adaptif

Bisnis
27 hari lalu

MNC Sekuritas Resmikan Galeri Investasi BEI UKI Toraja, Dorong Pemerataan Edukasi Pasar Modal 

Bisnis
3 hari lalu

Hore! MNC Bank akan Serahkan Hadiah Tabungan Dahsyat Berhadiah Periode I 2025

Bisnis
4 hari lalu

Tampilan Baru Kantor Cabang MNC Bank Bandung, Maksimalkan Kenyamanan Nasabah

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal