10 Saham Top Gainers Pekan Ini, Nomor 1 Melesat 73,08 Persen

Dinar Fitra Maghiszha
Saham top gainers pada perdagangan di Bursa Efek Indonesia pekan ini dipimpin oleh PT Pan Brothers Tbk (PBRX) yang melesat 73,08 persen. (Foto: dok iNews)

JAKARTA, iNews.id - Bursa Efek Indonesia (BEI) mencatat terdapat 10 saham top gainers atau mengalami kenaikan signifikan sepanjang perdagangan pekan ini, pada periode 31 Oktober 2022 sampai 4 November 2022.

Berdasarkan data perdagangan bursa, dikutip Sabtu (5/11/2022), perusahaan industri tekstil PT Pan Brothers Tbk (PBRX) memimpin deretan top gainers dengan kenaikan sebesar 73,08 persen di Rp135, dari pekan lalu di Rp78. 

Dalam lima hari perdagangan, sebanyak 1,4 miliar saham PBRX ditransaksikan senilai Rp140,1 miliar. PBRX juga mendekati level tertingginya minggu ini, dan ditutup melesast 22,73 persen di akhir pekan. Kinerja tersebut membuat sahamnya melejit 42,11 persen dalam sebulan, meskipun secara year to date masih tertekan 12,34 persen.

Menyusul PBRX, emiten perhotelan, PT Citra Putra Realty Tbk (CLAY) mencatatkan peningkatan harga saham sebesar 59,35 persen di level Rp980, dari penutupan pekan lalu di Rp615. Selama lima hari perdagangan, sebesar 6,4 juta saham CLAY ditransaksikan senilai Rp4,7 miliar.

Harga saham CLAY melejit 54,33 persen dalam sebulan, dan secara year to date telah tumbuh 19,51 persen.

Editor : Jeanny Aipassa
Artikel Terkait
Bisnis
8 jam lalu

Jelang Pergantian Direksi BEI, Purbaya: Harus Komitmen Bersihkan Penggorengan Saham

Keuangan
3 hari lalu

Hari Terakhir Perdagangan 2025, IHSG Ditutup Menguat ke 8.646 

Keuangan
8 hari lalu

Deretan 10 Saham Top Gainers Sepekan, Ada yang Naik 94 Persen

Keuangan
9 hari lalu

IHSG Sepekan Melemah 0,83 Persen, Kapitalisasi pasar Turun Jadi Rp15.603 Triliun 

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal