JAKARTA, iNews.id - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini dibuka melanjutkan kenaikan. IHSG menguat 0,21 persen ke 6.711,05.
Pada pembukaan perdagangan IHSG hari ini, Selasa (4/7/2023), tercatat sebanyak 199 saham menguat, 93 melemah, dan 227 lainnya stagnan. Nilai transaksi perdagangan mencapai Rp255,08 miliar, dari volume bersih 371,18 juta saham yang diperdagangkan.
Sementara itu, indeks lain tertekan, seperti indeks LQ45 susut 0,15 persen di 951,14; indeks JII terkoreksi 0,13 persen di 545,03; indeks IDX30 melemah 0,12 persen di 494,46; dan indeks MNC36 minus 0,09 persen di 362,58.
Sektor yang menanjak, antara lain nonsiklikal naik 0,12 persen, siklikal meningkat 0,09 persen, keuangan tumbuh 0,22 persen, energi betambah 0,18 persen, properti terkerek 0,11 persen, transportasi melonjak 0,65 persen, industri positif 0,02 persen, dan kesehatan melesat 0,24 persen. Sedangkan yang melemah, yakni teknologi turun 0,27 persen, infrastruktur tergerus 0,01 persen, dan bahan baku terkoreksi 0,13 persen.
Tiga saham yang memimpin top gainers, antara lain PT Fortune Indonesia Tbk (FORU) melonjak 13,55 persendi Rp176, PT Greenwood Sejahtera Tbk (GWSA) meningkat 6,06 persen di Rp175, dan PT Graha Mitra Asia Tbk (RELF) tumbuh 5,67 persen di Rp149.
Sementara yang anjlok, yakni PT Dewi Shri Farmindo Tbk (DEWI) tergerus 13,98 persen di Rp80, PT Hasanna Boga Sejahtera Tbk (NAYZ) merosot 9,52 persen di Rp76, dan PT Gema Grahasarana Tbk (GEMA) melemah 6,98 persen di Rp240.