Pendapatan Blibli Melesat 72 Persen di 2022 Jadi Rp15,27 Triliun

Anggie Ariesta
Pendapatan Blibli melesat 72 persen di 2022 jadi Rp15,27 triliun

JAKARTA, iNews.id - PT Global Digital Niaga Tbk (BELI) atau Blibli membukukan pendapatan bersih pada tahun lalu sebesar Rp15,27 triliun. Angka ini meningkat 72 persen dibanding tahun sebelumnya sebesar Rp8,86 triliun. 

Capaian tersebut seiring dengan meningkatnya Total Processing Value (TPV) sepanjang 2022 sebesar 89,47 persen menjadi Rp61,4 triliun. Sementara pada 2021, TPV tercatat sebesar Rp32,4 triliun. 

Rinciannya, TPV segmen Ritel 1P menyumbang Rp9,94 triliun atau tumbuh 32,26 persen secara tahunan (year on year/yoy). Pendapatan bersih segmen Ritel 1P meningkat 32,05 persen dibanding tahun sebelumnya menjadi Rp8,9 triliun. 

TPV segmen Ritel 3P berkontribusi sebesar Rp37,05 triliun atau melesat 135 persen yoy didukung pemulihan yang kuat dari bisnis perjalanan daring menyusul pembukaan pembatasan akibat pandemi di Indonesia. Pendapatan bersih segmen ini tercatat naik menjadi Rp199 miliar dibanding tahun sebelumnya Rp112 miliar.

Sedangkan TPV pada segmen institusi sebesar Rp10,43 triliun atau meningkat 28 persen dibanding tahun sebelumnya sebesar Rp8,15 triliun. Pendapatan bersih pada segmen ini tumbuh 137 persen pada 2022 menjadi Rp2,62 triliun. 

Editor : Jujuk Ernawati
Artikel Terkait
Nasional
15 hari lalu

Bea Keluar Batu Bara Diproyeksi Sumbang Rp24-25 Triliun per Tahun Mulai 2026

Nasional
31 hari lalu

KPK Cecar Ridwan Kamil soal LHKPN hingga Penghasilan saat Jadi Gubernur Jabar

Internasional
1 bulan lalu

Apple PHK Puluhan Karyawan Divisi Penjualan, Ada Apa?

Nasional
2 bulan lalu

Pertamina Prediksi Pendapatan 2025 Tembus Rp1.127 Triliun, Laba Bersih Berapa?

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal