JAKARTA, iNews.id - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati mengatakan, ada lima menkeu perempuan di G20. Selain Sri Mulyani, empat menkeu perempuan lainnya, yakni Menkeu Kanada Chrystia Freeland, Menkeu Amerika Serikat (AS) Janet Yellen, dan Menkeu India Nirmala Sitharaman.
"Mereka semua adalah menteri keuangan perempuan pertama kali di negaranya," tulis Sri Mulyani dalam akunnya di Instagram, dikutip Jumat (5/11/2021).
Dia pun bercerita tentang pertemuannya dengan menkeu Kanada. Sri Mulyani mengaku, mereka membahasa kerja sama dan dukungan Kanada untuk Indonesia dalam Presidensi G20.
"Senang bertemu Menteri Keuangan Kanada Chrystia Freeland di sela acara COP26 di Glasgow, membahas kerja sama dan dukungan Canada untuk Indonesia dalam Presidensi G20 2022," ujarnya.
Chrystia juga membagikan pengalaman Kanada menerapkan agenda climate change atau perubahan iklim yang ambisius dan penerapan carbon market yang tidak mudah.