Kementerian ESDM Buka Pendaftaran CPNS, Siapkan Segera Hal Ini

Ranto Rajagukguk
Ilustrasi. (Foto: Setkab)

JAKARTA, iNews.id - Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) dipastikan akan membuka pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) pada tahun 2018. Kepastian ini didapat setelah Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN-RB) telah menetapkan secara resmi usulan formasi CPNS yang akan dibuka untuk tahun ini.

Kepala Biro Sumber Daya Manusia (SDM) Kementerian ESDM Upik Jamil mengonfirmasi hal tersebut. "Betul. Usulan formasi CPNS Kementerian ESDM tahun ini sudah disetujui oleh Kemen-PAN RB," jelas Upik di Gedung Sekretariat Kementerian ESDM Jakarta, Senin (17/9/2018).

Rekrutmen CPNS tahun 2018 akan diprioritaskan untuk jabatan pendukung nawacita (pembangunan infrastruktur dan ketahanan energi), seperti inspektur ketenagalistrikan, penyelidik bumi, analis program energi baru terbarukan, analis kegiatan usaha hilir minyak dan gas bumi. Namun, Upik belum bisa merinci secara detail formasi apa aja yang akan dibuka. "Tunggu saja tanggal 19 September nanti. Yang pasti, masyarakat yang berminat (melamar), siapkan diri dengan baik," ujar Upik.

Proses seleksi CPNS tahun 2018 akan melalui satu pintu pendaftaran, yaitu melalui Panitia Seleksi Nasional (Panselnas) menggunakan Sistem Seleksi CPNS Nasional (SSCN). "Alur registrasi sudah tidak lagi melalui web Kementerian ESDM. Ini mesti dicermati bagi pendaftar," kata Upik.

Badan Kepegawaian Negara (BKN) bersama Kementerian PAN RB yang ditunjuk sebagai panselnas telah menyiapkan sistem seleksi nasional lewat portal resmi, yakni http://sscn.bkn.go.id. Perubahan sistem ini diyakini akan mempermudah dan mempersingkat para pendaftar memilih formasi yang diinginkan.

Editor : Ranto Rajagukguk
Artikel Terkait
Nasional
2 hari lalu

Hore! Pemerintah Tak Naikkan Tarif Listrik di Awal Tahun 2026

Nasional
3 hari lalu

Polri Tetapkan 2 Eks Pejabat Kementerian ESDM Jadi Tersangka Korupsi Proyek Penerangan Jalan

Nasional
3 hari lalu

RI Setop Impor Solar Mulai 2026, RDMP Balikpapan Siap Beroperasi

Nasional
7 hari lalu

Listrik 35.000 Rumah di Aceh Belum Nyala, Kementerian ESDM Kirim 1.000 Genset

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal