Menko Airlangga Pastikan Omnibus Law Permudah Aliran Investasi

Antara
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto. (Foto: Antara)

JAKARTA, iNews.id - Menteri Koordinator (Menko) Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto memastikan Omnibus Law akan mempermudah aliran investasi. Salah satunya untuk proyek strategis nasional melalui kemudahan perizinan yang difasilitasi pemerintah.

"Kita akan dorong, pemerintah akan menyediakan lahan dan pemerintah mengatur perizinannya, jadi investor tinggal investasi," kata Menko Perekonomian Airlangga Hartarto ketika ditemui di kantornya di Jakarta, Senin (11/11/2019).

Dia mengatakan, upaya itu untuk menumbuhkan iklim investasi yang menarik bagi investor, sekaligus dapat menciptakan lapangan pekerjaan. Airlangga menambahkan, selama ini investasi untuk proyek strategis nasional membutuhkan rantai perizinan yang panjang dan melalui Omnibus Law akan dipermudah, contohnya investasi Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU).

Pemerintah, lanjut dia, akan membantu proses izin jika lahan merupakan milik Kementerian Kehutanan yang memerlukan banyak perizinan di antaranya guna pakai, analisis dampak lingkungan (amdal), dan izin lainnya. "Ini yang sedang dibahas dalam konten Omnibus Law itu," kata dia.

Selain menyangkut ekosistem investasi, kata dia, Omnibus Law juga terkait dengan administrasi pemerintahan hingga regulasi berbasis hukum administratif. Dia menyebut Omnibus Law tidak berbasis pidana tetapi perdata. Dalam Omnibus Law itu, lanjut dia, juga mengembangkan program prioritas yang lebih banyak melakukan substitusi untuk mengurangi impor.

"Jadi kita tahu komoditas yang impor tinggi. Itu yang kita prioritas dan itu sudah ada fasilitas tax holiday," katanya.

Editor : Ranto Rajagukguk
Artikel Terkait
Bisnis
7 jam lalu

Ikuti Promo Semarak 11.12 dari Panin Asset Management di MotionTrade, Ada Cashback Menanti!

Bisnis
1 hari lalu

MNC Sekuritas dan CGS International Sekuritas Tawarkan Waran Terstruktur Seri 10

Nasional
5 hari lalu

Investasi di Jakarta Tembus Rp204 Triliun, Jadi Daya Tarik Ekonomi Nasional

Nasional
5 hari lalu

Prabowo Bertemu Dasco hingga Purbaya, Bahas Stabilitas Politik hingga Penguatan Pertumbuhan Ekonomi 

Bisnis
5 hari lalu

Jangan Lewatkan IG Live MNC Sekuritas Sore Ini: Unboxing MotionTrade Lite

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal