Pemerintah Klaim Pelatihan Kartu Prakerja Lebih Berkualitas daripada Kursus Gratis

Suparjo Ramalan
Kartu Prakerja. (Foto: Ant)

JAKARTA, iNews.id - Pemerintah mengklaim standar pelatihan online kartu prakerja lebih baik daripada pelatihan gratis yang tersebar di internet. Konten pelatihan digarap secara serius oleh mitra pelatihan kerja.

Asisten Deputi Kementerian Koordinator Perekonomian, Yulius mengatakan, mitra pelatihan kerja sudah diseleksi sehingga isinya berkualitas.

"Untuk prakerja, pelatihan ini sudah screening oleh platform, jadi tidak bisa juga lembaga pelatihan yang gampang bisa masuk. Tapi screening dengan baik," kata Yulius, Kamis (23/4/2020).

Saat ini, ada delapan startup digital yang menyediakan sekitar 1.700 jenis pelatihan yang bisa dipilih peserta kartu prakerja. Delapan startup tersebut yaitu Tokopedia, Ruangguru, Mau Belajar Apa, Bukalapak, Pintaria, Pijar Mahir, dan Kemnaker.

Yulius mengatakan konten pelatihan tersebut dievaluasi secara reguler. Bahkan, kata dia, bisa didiskualifikasi jika berdasarkan evaluasi dianggap tak bagus.

Editor : Rahmat Fiansyah
Artikel Terkait
Nasional
5 bulan lalu

Kabar Baik! Pekerja RI Kini Bisa Akses Pelatihan Harvard lewat Platform Pintar

Megapolitan
1 tahun lalu

Program Pramono untuk Kaum Disabilitas, Pelatihan Kerja hingga Modal Usaha

Bisnis
1 tahun lalu

Airlangga Pamer Program Prakerja Ikut Dicontoh Thailand hingga Maroko

Bisnis
1 tahun lalu

Program Kartu Prakerja Bakal Dilanjut di Era Presiden Prabowo?

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal