Temui Erick Thohir, Ahok Ditugaskan Urus BUMN

Isna Rifka Sri Rahayu
Basuki Tjahaja Purnama (BTP) alias Ahok. (Foto: Ant)

JAKARTA, iNews.id - Basuki Tjahaja Purnama (BTP) alias Ahok hari ini mendatangi Kantor Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN). Dia bakal ditugaskan mengurusi salah satu BUMN.

Ahok mengaku bertemu langsung dengan Menteri BUMN, Erick Thohir. Dia ditawari salah satu posisi direksi di BUMN. Namun, dia tak mengungkapkan posisi dan BUMN yang dimaksud.

"Intinya kita bicara soal BUMN dan saya mau dilibatkan menjadi salah satu BUMN. Gitu saja. Jabatannya apa, BUMN mana, saya tidak tahu, mesti tanya ke Pak Menteri. Itu saja," ujarnya di Jakarta, Rabu (13/11/2019).

Mantan gubernur DKI Jakarta itu mengatakan, dia diminta untuk bekerja paling lambat Desember 2019. Namun, kepastiannya menunggu instruksi dari Erick Thohir.

"Saya tidak tahu, mungkin Desember atau November saya tidak tahu. Tanya ke Pak Menteri. Saya cuma diajak untuk masuk ke dalam salah satu BUMN," kata dia.

Editor : Rahmat Fiansyah
Artikel Terkait
Nasional
17 hari lalu

Purbaya Respons Tuntutan 1.900 Eks Karyawan BUMN Kertas Leces 

Bisnis
18 hari lalu

BNI Bukukan Laba Rp15,12 Triliun per September 2025

Nasional
20 hari lalu

Menkeu Purbaya Ubah Skema Pembayaran Kompensasi ke Pertamina dan PLN, Dibayar 70 Persen Tiap Bulan

Nasional
20 hari lalu

Danantara Tegaskan Transparansi, Siap Koreksi Laporan Keuangan BUMN Tahun Depan

Nasional
20 hari lalu

Danantara bakal Rampingkan Jumlah BUMN Jadi 230-340 Perusahaan, Ini Alasannya 

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal