Kebakaran Pabrik Minyak Goreng di Bekasi, 7 Orang Tewas

iNews TV
Kebakaran pabrik minyak goreng di Kota Bekasi, Jawa Barat, menewaskan tujuh orang (iNews TV)

JAKARTA, iNews.id - Kebakaran pabrik minyak goreng di Kota Bekasi, Jawa Barat, Jumat (1/11/2024), menewaskan tujuh orang. Pabrik yang terbakar itu berada di kawaan Pejuang, Kecamatan Medan Satria.

Petugas Dinas Pemadam Kebakaran Kota Bekasi mengerahkan 14 unit kendaraan untuk memadamkan api. Kebakaran terjadi sekitar pukul 06.00 WIB.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bekasi menyatakan tujuh orang tewas dan seluruh jenazah dibawa ke RS Polri Kramat Jati, Jakarta. Meski demikian identitas ketujuh korban tewas belum diketahui. 

Kepala Pelaksana (Kalak) BPBD Kota Bekasi Priadi Santoso mengatakan, petugas masih menyisir lokasi untuk mencari korban lain.

Selain korban tewas, kebakaran mengakibatkan empat orang lainnya luka. Petugas telah mengevakuasi para korban ke dua rumah sakit.

"Korban luka ada tiga itu, di Rumah Sakit Ananda. Sementara satu orang di RS Primaya Timur," katanya.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Internasional
1 hari lalu

Kebakaran Bar di Swiss saat Pesta Tahun Baru Tewaskan 47 Orang, Banyak Korban Turis Asing

Megapolitan
2 hari lalu

Buntut Ledakan Gedung Nucleus Tangsel, 2 Orang Ditetapkan Tersangka

Megapolitan
3 hari lalu

2 Kurir Sabu Diringkus, Bawa 100 Kg Siap Edar di Malam Tahun Baru

Nasional
5 hari lalu

Dekorasi Gedung Sarinah Sempat Terbakar, Manajemen Pastikan Operasional Tetap Normal

Megapolitan
5 hari lalu

Penjelasan Manajemen Sarinah soal Ornamen Gedung Terbakar, Tak Ada Korban

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal