Kemenparekraf Raih Penghargaan Kementerian dan Lembaga Negara Awards 2024

Irfan Ma'ruf
Menparekraf Sandiaga Salahuddin Uno menerima langsung penghargaanKementerian dan Lembaga Negara Awards 2024 yang digelar oleh iNews Media Group. (Foto iNews).

JAKARTA, iNews.id – Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) meraih penghargaan Kementerian dan Lembaga Negara Awards 2024 yang digelar oleh iNews Media Group pada Senin (15/10/2024). Kemenparekraf mendapat penghargaan dalam kategori kinerja terbaik atas program Penguatan Ekosistem Desa Wisata dan Ekonomi Kreatif. 

Menparekraf Sandiaga Salahuddin Uno menerima langsung penghargaan tersebut dan mengucapkan terima kasih kepada iNews serta dewan juri atas penghargaan yang diberikan. Penghargaan ini didedikasikan untuk seluruh ekosistem pariwisata dan ekonomi kreatif, terutama desa wisata dan sentra ekonomi kreatif yang telah berperan penting dalam pemulihan ekonomi pasca-pandemi.

“Penghargaan ini kami dedikasikan untuk seluruh ekosistem pariwisata dan ekonomi kreatif, khususnya desa-desa wisata dan sentra ekonomi kreatif. Masa-masa sulit telah kita lalui saat pandemi, dan kini saatnya pemulihan ekonomi. Ini adalah momentum yang harus terus kita kembangkan untuk memastikan pencapaian Indonesia Maju dan Indonesia Emas 2045,” ujar Sandiaga.

Editor : Faieq Hidayat
Artikel Terkait
Nasional
5 jam lalu

Kapolri Ungkap Terduga Pelaku Peledakan di SMAN 72 Jakarta adalah Siswa

Nasional
13 jam lalu

FH Universitas Brawijaya Gelar Sapa Alumni, Beri Penghargaan ke Aktivis HAM Munir 

Nasional
20 jam lalu

Arahan Prabowo ke Komisi Reformasi Polri: Dengarkan Suara Elite hingga Netizen

Megapolitan
16 jam lalu

7 Fakta Ledakan di SMAN 72 Jakarta, Nomor 5 Mengejutkan!

Nasional
21 jam lalu

Prabowo Ungkap Alasan Kapolri Masuk Komisi Percepatan Reformasi Polri

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal