JAKARTA, iNews.id - Amerika Latin dan Karibia menjadi wilayah paling banyak mencatatkan angka kematian akibat Covid-19 di dunia. Sementara kasus infeksi di India telah mencapai lebih dari 2 juta.
Pada Jumat (7/8/2020) kemarin, akumulasi angka kematian di Amerika Latin dan Karibia mencapai 213.120, lebih banyak 460 dari jumlah kematian di benua Eropa yang sempat jadi epicenter penyebaran Covid-19 pada Maret-Mei lalu. Demikian yang dilaporkan AFP, Sabtu (8/8/2020).
Brasil, negara yang berada di kawasan Amerika Latin, mencatatkan 98.500 kematian dari total 2,9 juta kasus infeksi yang terjadi sepanjang pandemi. Jumlah tersebut menempatkan negara dengan populasi 212 juta jiwa di urutan kedua negara paling terdampak Covid-19.
Meksiko menjadi negara paling terdampak gelombang kedua Covid-19 di Amerika Latin. Sepanjang pekan ini angka kematian di Meksiko melewati 50.000, sementara jumlah kasus infeksi mencapai 469.407.
Amerika Serikat masih berada di urutan pertama negara paling banyak mencatatkan kasus infeksi dan kematian selama pandemi Covid-19. Di Negeri Paman Sam terdapat lebih dari 4,9 juta orang terinfeksi dengan jumlah kematian melewati 160.000.