Arkeolog Dikejutkan Temuan Belasan Ribu Makam Muslim Berbentuk Formasi Galaksi

Anton Suhartono
Penampakan citra satelit makam muslim di Sudan yang membentuk formasi galaksi (Foto: Stefano Constanzo)

ROMA, iNews.id - Belasan ribu makam umat Islam dari abad pertengahan di Sudan mengejutkan para arkeolog. Makam-makam yang berada di gundukan berbatu tersebut membentuk formasi galaksi.

Para arkeolog menggunakan citra satelit serta metode yang disebut kosmologi untuk memahami tata letak makam.

Arkeolog dari Universitas of Naples L'Orientale, Italia, Stefano Costanzo, seperti dikutip dari The Sun, mengatakan jika dilihat dengan mata telanjang tampak posisi makam berkerumun seperti terjadi secara alami. Namun jika dilihat lebih detail, posisi makam seperti diatur sedemikian rupa.

Tim arkeologi menggunakan juga metode yang disebut proses klaster Neyman Scott untuk mendeteksi pola makam. Metode ini awalnya dibuat untuk mempelajari pola bintang dan galaksi. Teknik ini membantu para ilmuwan menemukan subklaster makam yang merujuk pada 'induk'.

Beberapa makam telah digali untuk mengungkap mistri ini.Para peneliti menulis dalam makalah yang diterbitkan di jurnal PLOS One, klaster lokal kemungkinan besar merupakan makam suku atau keluarga orang Beja.

Wilayah Kassala, Sudan Timur, masih dihuni beberapa penduduk Suku Beja yang hidup seperti pengembara. Mereka hidup nomaden, tidak memiliki rumah permanen.

Diperkirakan beberapa makam berasal dari periode waktu yang jauh berbeda. Butuh penelitian lebih mendalam untuk menentukan siapa yang dimakamkan di sana dan alasan di balik tata letak kuburan tersebut.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Seleb
12 hari lalu

Tangis Tamara Tyasmara Pecah Rayakan Ultah Anak Tercinta di Makam

Internasional
19 hari lalu

Perang 2 Tahun Bikin Ekonomi Sudan Kembali ke Zaman Kuno

Muslim
24 hari lalu

Fenomena Hujan Meteor Geminid Pertanda Apa Dalam Islam? Begini Penjelasannya

Internasional
25 hari lalu

Nilai Mata Uang Hancur 800%: Sudan Masuki Jurang Hiperinflasi Tanpa Kendali

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal