Baku Tembak Polisi dan Perampok, 25 Orang Tewas

Umaya Khusniah
Baku tembak polisi dan perampok, 25 orang tewas. (Foto: Reuters)

RIO DE JANEIRO, iNews.id - Sebanyak dua insiden baku tembak antara perampok dan polisi terjadi di Brasil. Total ada sekitar 25 pelaku tewas dalam isiden tersebut. 

Dua insiden terjadi di dekat Kota Varginha di negara bagian Minas Gerais. Insiden ini merupakan hasil dari operasi gabungan antara polisi negara bagian Minas Gerais dan polisi jalan raya federal. 

Dilansir dari Reuters, operasi ini ditujukan untuk menangkap sekelompok perampok bank yang telah melakukan sejumlah serangan di wilayah tersebut. 

Dalam satu insiden, 18 tersangka perampok tewas. Sementara di insiden kedua, tujuh perampok tewas.

Juru bicara polisi negara bagian Minas Gerais, Layla Brunnela mengatakan, agen intelijen telah memantau kelompok itu selama beberapa waktu. Polisi menahan senjata kaliber besar, bahan peledak dan rompi antipeluru selama konfrontasi.

Perampok bank Brasil telah melakukan serangkaian serangan berani di seluruh negeri tahun ini. Mereka menargetkan bank-bank di kota kecil yang melayani pengambilan uang tunai.

Editor : Umaya Khusniah
Artikel Terkait
Megapolitan
2 hari lalu

WNA Pamer Kemaluan di Kawasan Blok M Dilepas usai Diamankan, Masih Berkeliaran!

Nasional
3 hari lalu

Viral Mobil Tabrak Lari 4 Motor di Asahan, Pengemudi Nyaris Diamuk Massa Ternyata Polisi

Nasional
3 hari lalu

Kasus Materi Pandji di Mens Rea, Polisi Panggil Pelapor

Megapolitan
4 hari lalu

Oknum TNI AL dan 5 Warga Sipil Ditetapkan Tersangka Kasus Penganiayaan di Depok

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal