Bunuh Pemimpin ISIS Sahel Afrika Al Sahrawi, Prancis Sebut Kesuksesan Besar

Anton Suhartono
Pasukan Prancis membunuh pemimpin ISIS Sahel Afrika Adnan Abu Walid Al Sahrawi (Foto: Reuters)

PARIS, iNews.id - Adnan Abu Walid Al Sahrawi, pemimpin ISIS Sahel, wilayah perbatasan antara Afrika bagian utara dan selatan, tewas dalam serangan pasukan Prancis

Menteri Angkatan Bersenjata Prancis Florence Parly mengatakan, kematian Sahrawi merupakan pukulan telak dan ISIS di wilayah itu. Dia berpandangan sulit bagi ISIS untuk mencari penggangi Al Sahrawi.

"Kematian Sahrawi merupakan pukulan telak bagi Daesh (ISIS) di Sahel dan kohesinya. Mereka akan mengalami kesulitan mengganti seorang pemimpin yang penting itu," kata Parly, dikutip dari Reuters, Kamis (16/9/2021).

Sebelumnya Presiden Emmanuel Macron mengumumkan pasukan militernya membunuh Sahrawi pada Rabu. 
“Ini merupakan kesuksesan besar lain dalam perjuangan kami melawan kelompok teroris di Sahel,” kata Macron.

Sahrawi merupakan pemimpin bersejarah ISIS di wilayah Sahel Afrika Barat. Kelompok ini menargetkan tentara Amerika Serikat dalam serangan mematikan pada 2017. 

Pada Agustus 2020, Sahrawi secara pribadi memerintahkan pembunuhan enam pekerja amal Prancis dan sopir mereka dari Niger.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Internasional
6 hari lalu

Dijebloskan ke Penjara, Sarkozy Jadi Mantan Presiden Prancis Pertama Huni Hotel Prodeo

Internasional
6 hari lalu

Duh, Pencuri di Museum Louvre Paris Mungkin Lebur Perhiasan Peninggalan Napoleon

Internasional
6 hari lalu

Wow, Perhiasan yang Dicuri di Museum Louvre Paris Ditaksir Bernilai Rp1,7 Triliun

Internasional
7 hari lalu

Museum Louvre Paris Kembali Dibuka Setelah Perampokan

Internasional
14 hari lalu

Presiden Madagaskar Kabur ke Luar Negeri Pakai Pesawat Militer Prancis, Ada Peran Macron?

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal