Horor! Kabin Penuh Asap, Pesawat Airbus A220 Swiss Airlines Mendarat Darurat

Anton Suhartono
Pesawat Airbus A220-300 Swiss Airlines mendarat darurat di Kota Graz, Austria (Foto: X/FL360aero)

ZURICH, iNews.id - Pesawat maskapai Swiss Airlines mendarat darurat setelah kabin kokpit dan penumpang dipenuhi asap, Senin (23/12/2024) malam. Pesawat mendarat darurat di Kota Graz, Austria

Akibat insiden horor itu, 10 penumpang dan kru harus mendapatkan perawatan medis di lokasi maupun rumah sakit.

Seorang kru kabin diterbangkan ke rumah sakit menggunakan helikopter begitu pesawat mendarat. Namun kondisinya belum diketahui. Maskapai hanya mengungkapkan kondisi korban sangat memprihatinkan.

Empat kru lainnya dirawat oleh petugas medis di lokasi.

Pesawat Airbus A220-300 itu membawa 74 penumpang dan lima kru dari Bukares menuju Zurich saat terpaksa mendarat di Graz.

"Ada masalah mesin dan terdeteksinya asap di kabin dan kokpit," bunyi pernyataan maskapai, dikutip dari AFP, Selasa (24/12/2024).

Maskapai menegaskan telah menjalin hubungan erat dengan pihak berwenang setempat, berupaya mengungkap penyebab pasti insiden tersebut, serta menentukan langkah selanjutnya.

Bandara Graz sempat ditutup sampai pesawat dipindahkan dari landasan pacu. Berdasarkan video yang beredar di media sosial X, pesawat berhenti di tengah landasan pacu dalam kondisi tangga seluncur aktif, menandakan kondisi darurat. 

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Internasional
16 hari lalu

Pesawat Bawa PM Australia Anthony Albanese Mendarat Darurat di AS

Nasional
2 bulan lalu

Mahasiswa RI Meninggal saat Dampingi Pejabat di Austria, Kemlu Buka Suara

Nasional
2 bulan lalu

Mahasiswa RI Meninggal di Wina Austria, Sempat Dampingi Kunjungan Pejabat

Internasional
2 bulan lalu

Mesin Mati, Pesawat Air China Bawa 265 Penumpang Mendarat Darurat di Rusia

Internasional
5 bulan lalu

5 Fakta Penembakan di SMA Austria Tewaskan 9 Orang, Pelaku Diduga Balas Dendam

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal