Israel Disebut Pukuli, Telanjangi, dan Lecehkan Warga Gaza dalam Tahanan Militer

Ahmad Islamy Jamil
UNRWA sedang menyiapkan laporan mengenai pelecehan yang dilakukan zionis terhadap warga Gaza yang ditahan di fasilitas militer di Israel. (Foto: Ist.)

GAZA, iNews.id – Badan Bantuan dan Pekerjaan PBB untuk Pengungsi Palestina di Timur Dekat (UNRWA) sedang menyiapkan laporan mengenai pelecehan yang dilakukan zionis terhadap warga Gaza yang ditahan di fasilitas militer di Israel. Di antara mereka terdapat sedikitnya 1.000 warga sipil.

The New York Times (NYT), dengan mengutip salinan dari laporan tersebut, melansir bahwa para tahanan terdiri atas laki-laki dan perempuan berusia antara 6 hingga 82 tahun. Beberapa dari mereka meninggal dalam tahanan. 

Dalam laporan itu, para tahanan mengatakan mereka dipukuli, ditelanjangi, dirampok, ditutup matanya, dan dianiaya secara seksual oleh tentara Israel. Mereka juga tidak diberikan akses terhadap pengacara dan dokter selama lebih dari sebulan.

Menurut NYT, berbagai kekerasan itu dilakukan aparat Israel untuk memberikan rasa takut dan trauma terhadap para tahanan Palestina. “(Perlakuan seperti itu) digunakan untuk mendapatkan informasi atau pengakuan, untuk mengintimidasi dan mempermalukan, serta untuk menghukum,” demikian surat kabar AS itu melaporkan, seperti dikutip pada Senin (4/3/2024).

Saat dimintai komentar atas ulasan yang diterbitkan NYT, UNRWA membenarkan keberadaan laporan tersebut. Akan tetapi, badan PBB itu menyatakan teks dalam laporan tersebut belum rampung untuk dipublikasikan.

Editor : Ahmad Islamy Jamil
Artikel Terkait
Internasional
11 jam lalu

Kisah Jenderal Israel Ngotot Bongkar Penyiksaan Tahanan Palestina oleh Tentara Zionis

Internasional
12 jam lalu

Jenderal Israel Mundur gara-gara Video Penyiksaan Tahanan Palestina Bocor

Eksklusif
14 jam lalu

Dihantam Puluhan Bom hingga Disabotase Chiki Fawzi Tetap Bela Perdamaian Gaza

Nasional
24 jam lalu

Chiki Fawzi Ajak Publik Aware soal Kondisi di Gaza: Ini Bisa Terjadi di Kita kalau Abai

Internasional
2 hari lalu

Prancis Kirim Tentara ke Israel, Awasi Gencatan Senjata Gaza

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal