Kecelakaan Bus Sekolah di Jerman, 2 Anak Tewas

Nathania Riris Michico
Bus meluncur turun dan masuk ke sungai di Jerman. (FOTO: DPA / AFP via Getty Images)

BERLIN, iNews.id - Bus sekolah tergelincir di jalanan bersalju dan menabrak parit di Jerman tengah, Kamis (23/1/2020). Akibatnya, dua anak tewas dan 20 lainnya luka-luka.

Kecelakaan terjadi di dekat Kota Berka, negara bagian Thuringia. Pengemudi bus juga dilaporkan terluka.

Mengutip polisi setempat, harian Bild melaporkan, bus itu membawa lebih dari 20 anak menuju sekolah dasar mereka saat kecelakaan terjadi.

Menurut Bild, kondisi saat itu diperburuk oleh kabut tebal.

Dalam sebuah pernyataan di Twitter, presiden negara bagian Thuringian, Bodo Ramelow, mengatakan dia kecewa dengan berita itu.

Secara terpisah pada Kamis (23/1/2020), sembilan anak-anak terluka dalam insiden serupa di dekat perbatasan Bavaria-Austria.

Seorang juru bicara kepolisian di Rosenheim mengatakan, sebuah bus sekolah menabrak pohon di Traunstein. Penyebab kecelakaan itu masih belum diketahui.

Dia menyebut, pengemudi terluka parah, sementara anak-anak menderita luka ringan.

Editor : Nathania Riris Michico
Artikel Terkait
Nasional
20 hari lalu

Kecelakaan Maut Bus Terguling di Tol Semarang-Batang, 3 Penumpang Tewas 20 Luka-Luka

Internasional
1 bulan lalu

Bus Penuh Sesak Penumpang Terguling Tewaskan 42 Orang, Penyebab Masih Misterius

Internasional
2 bulan lalu

Ngerinya Sanksi Snapback PBB, Iran Terancam Isolasi Global

Internasional
2 bulan lalu

Mengenal Snapback, Pemberlakuan Kembali Sanksi PBB terhadap Iran

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal