Kecelakaan Kereta di Sydney, 5 Orang Luka Berat

Nathania Riris Michico
Korban luka berat akibat kecelakaan kereta yang terjadi di Richmond, Australia (Foto: ABC Plus Australia)

RICHMOND, iNews.id - Sebuah kereta di Richmond, Sydney, Australia mengalami kecelakaan setelah gagal mengerem dan membentur penghalang pada Senin (22/1/2018) pagi waktu setempat . Akibatnya, 18 orang terluka, lima di antaranya dalam kondisi serius.

Petugas penyelamat New South Wales menyatakan lima orang yang mengalami luka serius antara lain dua korban menderita cedera tulang belakang, satu cedera tulang leher, satu cedera kaki, dan satu orang lainnya mengalami cedera pinggul.

"Kami memiliki pasien rawat jalan, pasien luka ringan, hingga pasien yang mungkin memerlukan transportasi ke rumah sakit," kata juru bicara ambulans, Chris Bray, seperti dilansir ABC Plus Australia, Senin (22/1/2018).

Sedikitnya ada enam ambulans dan helikopter yang berada di tempat kejadian.



Laporan awal yang diterima pihak berwenang setempat, kereta membentur penghalang karena tergelincir. Tapi, hal itu ditepis CEO Sydney Trails, Howard Collins. Pihaknya masih menyelidiki penyabab pasti kecelakaan tersebut.

Collins mengatakan insinden ini sebagai kecelakaan yang sangat tidak biasa.

"Pikiran pertama saya adalah dengan orang-orang yang menderita luka parah," kata Collins.

Spekulasi awal mengindikasikan ada permasalahan pada bantalan rel sehingga tak bisa menahan beban sebagaimana mestinya.

"Tapi kereta itu masih di rel, dan tidak tergelincir," ujar Collins.

Saksi mata kecelakaan yakni seorang pemilik toko yang berjarak 15 meter dari stasiun mengaku mendengar suara keras saat kecelakaan terjadi.

Editor : Anton Suhartono
Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal