Kepala HAM PBB Sebut Taliban Langgar Janji soal Hak-Hak Perempuan

Anton Suhartono
Michelle Bachelet menyebut Taliban melanggar janji soal pemenuhan hak-hak perempuan (Foto: Reuters)

JENEWA, iNews.id - Komisaris Tinggi Dewan Hak Asasi Manusia (HAM) PBB Michelle Bachelet menyebut Taliban melanggar janji soal pemenuhan hak-hak perempuan. Komitmen yang pernah disampaikan Taliban mengenai pemenuhan hak perempuan sejak menguasai Afghanistan tidak sesuai dengan kenyataan di lapangan.

Dalam pemaparan kepada Dewan HAM PBB di Jenewa, Swiss, Bachelet mengatakan Afghanistan berada pada fase baru dan berbahaya. Disebutkan, banyak perempuan, anggota kelompok etnis, serta komunitas keagamaan prihatin dengan pemenuhan hak-hak mereka.

"Yang terpenting dan bertentangan dengan jaminan, Taliban akan menegakkan hak-hak perempuan selama 3 pekan terakhir, (tapi) malah semakin dikucilkan dari ruang publik," kata Bachelet, dikutip dari Reuters, Senin (13/9/2021).

Dia juga mengungkapkan kekecewaan dengan komposisi pemerintahan Afghanistan yang baru di bawah Taliban, yakni tidak ada perempuan serta didominasi dari etnis Pashtun.

Hal lain dia menyoroti soal janji pemberian amnesti kepada mantan pegawai negeri serta pasukan keamanan Afghanistan yang dilanggar Taliban. Penggeledahan rumah-rumah para mantan abdi negara sebelumnya masih terjadi.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Internasional
3 hari lalu

Gempa M6,3 Guncang Afghanistan, 20 Orang Tewas 320 Luka

Internasional
3 hari lalu

Gempa Dahsyat Bermagnitudo 6,3 Guncang Afghanistan

Megapolitan
14 hari lalu

Pramono Minta Anggaran PKK Tetap Ada di 2026: Kalau Tidak Saya Turun Tangan

Megapolitan
14 hari lalu

Pramono Ingin Ada Wali Kota Perempuan di Jakarta: Kontribusinya Luar Biasa!

Megapolitan
20 hari lalu

Puspadaya Perindo Dampingi Korban Dugaan Kekerasan di Polsek Koja Jakut

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal