Lagi, Remaja di India Diperkosa lalu Dibakar

Anton Suhartono
Aktivis partai berdemonstrasi dengan membakar simbol kepala pemerintahan Jharkhand terkait pemerkosaan remaja (Foto: AFP)

NEW DELHI, iNews.id - Belum surut pemberitaan soal remaja perempuan berusia 16 tahun di India yang tewas setelah diperkosa dan dibakar hidup-hidup di dalam rumahnya pada 4 Mei, kini kasus serupa terkuak.

Seorang remaja 17 tahun dalam kondisi kritis di rumah sakit setelah mengalami kejadian serupa. Korban diperkosa dan dibakar di hari yang sama dengan remaja sebelumnya, berusia 16 tahun. Wilayah kejadiannya pun sama yakni di Negara Bagian Jharkhand, namun di distrik berbeda.

"Anak perempuan itu mengalami luka bakar 70 persen. Masih ada kemungkinan dia bisa diselamatkan," kata pejabat kepolisian Distrik Pakur, Shailendra Barnwal, dikutip dari AFP, Senin (7/5/2018).

Polisi telah menahan seorang pria berusia 19 tahun sebagai pelaku utama. Dia tinggal di lingkungan yang sama dengan korban.

"Dia yang menyiram minyak tanah kepada perempuan itu lalu membakarnya," kata Barnwal.

Untuk kasus pemerkosaan dan pembunuhan dengan korban sebelumnya, polisi berhasil menangkap 15 orang. Salah seorang di antaranya merupakan kepala kampung, Dhanu Bhuiyan, yang ditangkap di rumah kerabatnya saat bersembunyi.

Menurut keterangan polisi, Bhuiyan marah setelah para tetua adat setempat menghukumnya dengan 100 kali sit up dan denda 50.000 rupe atau sekitar Rp10juta karena ketahuan memerkosa korban. Puncak kemarahannya, dia menyerang orangtua korban lalu membakar rumah yang di dalamnya terdapat korban.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Internasional
17 hari lalu

Cemburu, Suami Bakar Istri hingga Tewas di Hadapan Anak-Anak

Internasional
18 hari lalu

Dokter yang Viral karena Pukuli Pasien di Tempat Tidur RS Diskorsing

Internasional
19 hari lalu

Viral, Dokter Terpaksa Operasi Korban Kecelakaan Lalu Lintas di Pinggir Jalan

Internasional
20 hari lalu

Ternyata Ini Penyebab Tur Lionel Messi di India Rusuh

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal