Macron Pertahankan Pemerintahan Gabriel Attal sampai Blok Kiri Sepakati PM Baru

Ahmad Islamy Jamil
Presiden Prancis, Emmanuel Macron. (Foto: Reuters)

PARIS, iNews.id - Presiden Prancis Emmanuel Macron bakal mempertahankan pemerintahan Perdana Menteri Gabriel Attal sampai Front Populer Baru (NPF) merundingkan pemerintahan koalisi dan menyetujui calon perdana menterinya.

Dalam sebuah surat yang diterbitkan beberapa media Prancis, Rabu (10/7/2024), tiga hari pascapemungutan suara pemilu legislatif, Macron mendesak partai-partai untuk membangun koalisi mayoritas yang solid dan tentu saja plural. Koalisi itu mesti berdasarkan nilai-nilai republik yang dianut Prancis dan program yang pragmatis dan dapat dipahami. Dengan begitu, stabilitas kelembagaan pemerintah dapat terjamin.

"Perlu diberikan waktu bagi kekuatan-kekuatan politik untuk menyelesaikan kompromi tersebut dengan tenang dan menghormati semua orang," tulis Macron.

"Sampai saat itu tiba, pemerintah yang berkuasa akan terus memenuhi tugasnya dan bertanggung jawab atas masalah yang ada saat ini, seperti tradisi republik," katanya.

Koalisi NPF berhaluan kiri memenangkan pemilihan anggota parlemen Minggu (7/7/2024). Partai itu memperoleh 182 kursi dari 577 kursi Majelis Nasional (DPR Prancis). Sementara aliansi Ensemble yang berhaluan tengah yang dipimpin Macron berada di urutan kedua dengan 161 kursi. Di posisi ketiga, ada National Rally yang berhaluan kanan keras dan anti-Islam dengan 142 kursi.

Editor : Ahmad Islamy Jamil
Artikel Terkait
Nasional
3 hari lalu

Jimly Asshiddiqie Ungkap Marak Kasus Ijazah Palsu: Dipakai untuk Alat Persaingan Politik

Internasional
8 hari lalu

Viral! Pengadilan Hukum Kucing Oyen Jadi Tahanan Rumah Seumur Hidup, Salah Apa?

Nasional
11 hari lalu

Bonatua Silalahi Curiga Informasi di Salinan Ijazah Jokowi Banyak Ditutupi: Mungkin Takut Dibandingkan 

Internasional
12 hari lalu

Dijebloskan ke Penjara, Mantan Presiden Prancis Sarkozy Dibully Napi Lain

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal