JAKARTA, iNews.id - Paus Fransiskus akan mengunjungi Indonesia pada 3-6 September 2024, termasuk mengunjungi Masjid Istiqlal. Kunjungan ke masjid terbesar di Asia Tenggara itu akan berlangsung pada 5 September.
Juru bicara Masjid Istiqlal Ismail Cawidu mengatakan, kunjungan akan berlangsung pukul 09.00 hingga 10.00 WIB. Pada kesempatan itu juga akan ada deklarasi kemanusiaan, foto bersama, serta pemberian cinderamata.
Menurut Ismail, kunjungan Paus berlangsung singkat karena kondisinya yang menggunakan kursi roda. Kunjungan tersebut juga akan dihadiri para pemimpin agama Kristen, Katolik, Hindu, Budha, dan Konghucu.
Rencana kunjungan pria 87 tahun itu ke Masjid Istiqlal dalam agenda lawatannya di Indonesia menjadi sorotan berbagai media asing.
Surat kabar Malaysia The Star membuat judul 'Pope to visit Istiqlal mosque' atau 'Paus akan berkunjung ke Masjid Istiqlal'.