Mengharukan, Pembunuh Akan Donorkan Sumsum Tulang ke Polisi yang Menangkapnya

Anton Suhartono
Terdakwa pembunuhan bersedia mendonorkan sumsum tulang belakang kepada polisi yang menangkapnya (Foto: AFP)

BEIJING, iNews.id - Kisah mengharukan terjadi di Provinsi Fujian, China. Seorang terdakwa kasus pembunuhan akan mendonorkan sumsum tulang belakang kepada polisi yang menangkapnya.

Dilaporkan Nanyang Siang Pau, sebagaimana dinukil kembali The Star, Senin (23/9/2019), polisi yang menangkap penjahat tersebut mengalami kanker darah atau leukimia yang akut. Dia membutuhkan donor segera.

Sang penjahat, diindentifikasi hanya bernama An, mengatakan, dia tak memedulikan kesehatannya pascaoperasi. An hanya memikirkan keselamatan bagi sang polisi.

"Saya ingin melakukannya bahkan jika hal itu berdampak pada kesehatan saya," kata pria yang masih menjalani persidangan itu.

Dia menambahkan akan segera menjalani pemeriksaan medis untuk memastikan bahwa sumsum tulang belakangnya bisa didonorkan. Setelah beres, operasi transplantasi akan segera dilakukan.

An sempat diburu polisi selama 4 tahun setelah melakukan pembunuhan di Xiamen pada 2015. Pada Agustus 2019, seorang polisi bernama Lu Lin (38) asal Guizhou berhasil meyakinkan An untuk menyerahkan diri dan siap mengawalnya melewati proses hukum.

Sebelum membawa pelaku ke kantor polisi, Lu memberi kesempatan kepada An untuk menyelesaikan semua urusan keluarga serta bisnisnya. Karena kebaikannya itulah, An merasa berutang kepada Lu.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Buletin
2 hari lalu

Cemburu Berujung Maut di Condet: Pria Tusuk Teman Hingga Tewas, Polisi Ungkap Kronologi Lengkap

Internasional
2 hari lalu

Viral, Kuil Tua di China Ludes Terbakar gara-gara Ulah Iseng Turis

Destinasi
3 hari lalu

Nahas, Kuil China Hangus Terbakar gegara Turis Iseng Nyalain Dupa

Buletin
3 hari lalu

Buronan Interpol asal China Ditangkap di Batam

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal