Pasangan Israel yang Potret Kediaman Presiden Turki Dibebaskan

Umaya Khusniah
Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan. (Foto: Ist)

TEL AVIV, iNews.id - Pasangan asal Israel yang ditangkap di Turki  atas tuduhan mata-mata akhirnya dibebaskan setelah Perdana Menteri Naftali Bennett turun tangan. Mordi dan Natali Oknin dituduh menjadi spionase setelah memotret kediaman Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan dari dek observasi menara telekomunikasi Camlica di Istanbul, 12 November lalu.

"Setelah upaya bersama dengan Turki, Mordi dan Natali Oknin dibebaskan dari penjara dan sedang dalam perjalanan pulang ke Israel," kata Bennett dan Menteri Luar Negeri, Yair Lapid dalam sebuah pernyataan bersama.

PM Bennett membantah tuduhan mata-mata terhadap pasangan itu. Dia mengatakan, mereka tidak bekerja untuk agen Israel mana pun. Pasca-penangkapan mereka, pemerintah Israel mengirim utusan senior ke Turki untuk membantu pembebasan. 

"Kami berterima kasih kepada Presiden Turki dan pemerintahnya atas kerja sama mereka dan berharap dapat menyambut pasangan itu kembali ke rumah," kata mereka.

Dilansir dari Anadolu, seorang karyawan memberi tahu polisi setelah melihat pasangan itu mengambil gambar kediaman dari restoran menara. Dikatakan seorang warga negara Turki, yang bersama pasangan itu, juga ditangkap atas tuduhan spionase politik dan militer. 

Editor : Umaya Khusniah
Artikel Terkait
Internasional
4 jam lalu

Diburu Turki, Menhan Israel: Kami Negara Kuat, Tak Takut Siapa pun

Internasional
5 jam lalu

Menhan Israel: Erdogan Hanya Bisa Lihat Gaza lewat Teropong!

Internasional
6 jam lalu

200 Warga Sipil Terjebak di Terowongan Jalur Gaza

Internasional
2 hari lalu

Israel Kecam Keputusan Turki Tangkap Netanyahu, Sebut Erdogan Tiran

Internasional
2 hari lalu

Turki Keluarkan Surat Perintah Penangkapan untuk Netanyahu, Ini Komentar Hamas 

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal