Pasukan Rusia Dekati Kiev, Presiden Ukraina: Saya Jadi Target Nomor 1, Tetap Tinggal di Ibu Kota

Anton Suhartono
Volodymyr Zelensky (Foto: Reuters)

KIEV, iNews.id - Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskiy berjanji akan bertahan di Kiev meski pasukan Rusia sudah mendekati ibu kota. Dia menegaskan pasukan Ukraina akan terus memberikan perlawanan. 

"(Musuh) Telah menandai saya menjadi target nomor 1. Keluarga saya menjadi target nomor 2. Mereka ingin menghancurkan Ukraina secara politik dengan menghancurkan kepala negara. Saya akan tetap tinggal di ibu kota. Keluarga saya juga di Ukraina," kata Zelensky, dalam pesan yang disampaikan di video, dikutip dari Reuters, Jumat (25/2/2022).

Sebelumnya Pejabat Ukraina dan Amerika Serikat mengatakan, Rusia mengincar Kiev dan akan menggulingkan pemerintahan. Pada Kamis, tentara Beruang Merah merebut bekas pembangkit listrik tenaga nuklir (PLTN) Chernobyl yang berjarak sekitar 130 km sebelah utara Kiev. Itu merupakan rute terpendek menuju Kiev dari Belarusia, negara di mana Rusia menempatkan 30.000 pasukan.

Menteri Luar Negeri Amerika Serikat Antony Blinken mengatakan dia mengkhawatirkan keselamatan Zelensky. Blinken menegaskan Zelesnky tetap akan berada di Kiev.

"Sepengetahuan saya, Presiden Zelensky tetap memegang jabatannya, berada di Ukraina, dan tentu saja kami mengkhawatirkan keselamatan semua teman kami di Ukraina, pejabat pemerintah, dan lainnya," ujarnya.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Internasional
2 hari lalu

Diplomasi Rudal, Kim Jong Un Pamer Senjata Nuklir Baru untuk Rayu Rusia dan China?

Internasional
4 hari lalu

Trump Terharu Iran dan Rusia Dukung Proposalnya Mendamaikan Gaza

Internasional
10 hari lalu

Trump Ejek Rusia Negara Macan Kertas, Putin: Lalu NATO itu Apa?

Internasional
11 hari lalu

Putin Soroti Perjanjian Senjata Nuklir dengan AS, Bawa-Bawa Inggris dan Prancis

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal