Penembakan Guncang Yerusalem, 5 Warga Israel Tewas 6 Kritis

Anton Suhartono
Penembakan mengguncang Yerusalem, Senin (8/9), menewaskan sedikitnya lima warga Israel (Foto: AP)

YERUSALEM, iNews.id - Penembakan mengguncang Yerusalem, Senin (8/9/2025) siang waktu setempat, menewaskan sedikitnya lima warga Israel.

Army Radio Israel melaporkan, serangan itu juga menyebabkan setidaknya 20 orang luka, enam di antaranya dalam kondisi kritis.

Kepolisian Israel melaporkan, dua orang bersenjata melepaskan tembakan di sebuah lingkungan Yerusalem barat, tepat di luar permukiman ilegal Yahudi. Kedua pelaku ditembak mati.

Polisi menduga pelaku merupakan warga Palestina dari Tepi Barat, bukan Yerusalem Timur.

Jalan-jalan utama di Yerusalem barat ditutup dan dijaga ketat. Polisi juga memblokir setiap jalan yang mengarah ke lokasi kejadian.

Polisi Israel mengatakan jalan-jalan yang telah ditutup menuju Ramot dan sebagian Yerusalem barat, sementara permukiman ilegal di daerah tersebut dibatasi pergerakannya. 

Layanan ambulans mengatakan masih mencari orang-orang di daerah tersebut yang mungkin terluka.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Internasional
3 hari lalu

Negara Barat Kecam Israel Larang Puluhan Lembaga Kemanusiaan Internasional Beroperasi di Gaza

Internasional
3 hari lalu

Israel Larang 37 Lembaga Kemanusiaan Internasional Beroperasi di Gaza, Warga Semakin Menderita

Internasional
3 hari lalu

Netanyahu dan Trump Dilaporkan Bahas Kemungkinan Serangan Jilid 2 ke Iran

Internasional
5 hari lalu

Gugur dalam Serangan Israel, Ini Nama Asli Jubir Hamas Abu Ubaida

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal