Perang Israel-Hizbullah, Ini Deretan Maskapai yang Hentikan Penerbangan ke Tel Aviv dan Beirut

Anton Suhartono
Maskapai-maskapai penerbangan internasional menghindari langit Israel dan Lebanon menyusul pecahnya perang sejak akhir pekan lalu (Foto: AP)

TEL AVIV, iNews.id - Maskapai-maskapai penerbangan internasional menghindari langit Israel dan Lebanon menyusul pecahnya perang sejak akhir pekan lalu. Penerbangan menuju dan dari Israel serta Lebanon dibatalkan.

Dikutip dari Al Jazeera, Senin (26/8/2024), maskapai Inggris British Airways pada Minggu kemarin menyatakan akan membatalkan semua penerbangan menuju dan dari Israel hingga Rabu mendatang. Seelanjutnya maskapai Prancis, Air France, mengumumkan penangguhan layanan ke Tel Aviv dan Beirut hingga hari ini.

Kebijakan serupa diambil maskapai Uni Emirat Arab (UEA), Etihad; Ethiopia, Ethiopian Airlines; dan maskapai berbiaya rendah Hongaria, Wizz yang menangguhkan penerbangan sejak Minggu.

Selain itu Virgin Atlantic memperpanjang penghentian penerbangan London-Tel Aviv hingga 25 September. Sebelumnya, penangguhan penerbangan sudah dilakukan maskapai Inggris itu.

Royal Jordanian maskapai Yordania juga menghentikan penerbangan menuju Beirut pada Minggu dengan alasan situasi terkini.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Internasional
7 jam lalu

Nah, Pengacara Militer Israel Kumpulkan Bukti Kejahatan Perang di Gaza

Internasional
11 jam lalu

Menhan Israel: Erdogan Hanya Bisa Lihat Gaza lewat Teropong!

Internasional
12 jam lalu

200 Warga Sipil Terjebak di Terowongan Jalur Gaza

Internasional
3 hari lalu

Israel Kecam Keputusan Turki Tangkap Netanyahu, Sebut Erdogan Tiran

Internasional
3 hari lalu

Turki Keluarkan Surat Perintah Penangkapan untuk Netanyahu, Ini Komentar Hamas 

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal