Perdana Menteri Jepang Fumio Kishida Rangkap Jabatan Jadi Menlu

Anton Suhartono
Fumio Kishida (Foto: Reuters)

TOKYO, iNews.id - Perdana Menteri Jepang Fumio Kishida akan merangkap jabatan sebagai menteri luar negeri sampai kabinet yang baru dibentuk pada akhir bulan ini. Menlu saat ini, Motegi Toshimitsu, akan menduduki posisi baru sebagai sekjen partai berkuasa.

Kishida telah menghubungi Motegi untuk menawarkan posisi terkuat kedua di Partai Demokratik Liberal (LDP), di mana perannya termasuk membuat kebijakan. LDP akan mengadakan pertemuan dewan eksekutif hari ini untuk mengonfirmasi penunjukan tersebut.'

"Sampai adanya kabinet baru, saya berpikir akan bekerja sebagai menteri luar negeri juga," kata pria yang juga pernah menjabat menlu di pemerintahan terdahulu itu, seperti dikutip dari Reuters, Kamis (4/11/2021).

Kishida memimpin LDP dan mengantarkannya sebagai perdana menteri Jepang menggantikan Yoshihide Suga. Dia lalu mempercepat pemilu pada Oktober dari seharusnya November. Hasilnya LDP tetap memegang mayoritas tunggal di majelis rendah, meski perolehan suaranya menurun.

Parlemen akan mengadakan sidang khusus pada 10 November untuk mengukuhkan Kishida sebagai perdana menteri. Dia diperkirakan akan membentuk kabinet baru, yang kemungkinan besar tidak akan berubah, kecuali untuk jabatan menlu.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Seleb
1 hari lalu

Viral Raffi Ahmad Beli Tas Ivan Gunawan Rp500 Juta untuk Bangun Masjid di Yokohama

Internasional
2 hari lalu

Jepang Perang Lawan Beruang, Kerahkan Pasukan Bela Diri

Destinasi
2 hari lalu

Viral Curhatan WNI Barangnya Disita di Bandara Haneda Jepang, Ini Faktanya!

Seleb
2 hari lalu

Kronologi Lengkap Nessie Judge Dikecam Netizen Jepang gegara Pajang Foto Junko Furuta

Nasional
13 hari lalu

Prabowo: ASEAN-Jepang Jadi Jangkar Perdamaian dan Stabilitas Kawasan Indo-Pasifik

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal