MAKKAH, iNews.id - Arab Saudi untuk pertama kalinya mengoperasikan kendaraan tanpa sopir bus otonom untuk melayani jemaah haji. Uji coba penggunaan bus bertenaga listrik itu telah berlangsung.
Otoritas Umum Transportasi Arab Saudi, seperti dikutip dari Saudi Press Agency (SPA), Kamis (22/6/2023), menyatakan penggunaan bus otonom tersebut bertujuan menyediakan kendaraan berteknologi modern yang inovatif untuk mewujudkan transportasi berkelanjutan yang ramah lingkungan.
Inisiatif tersebut juga bagian dari upaya otoritas untuk menawarkan berbagai pilihan transportasi guna memudahkan jamaah dalam mobilitas.
Bus otonom menggunakan teknologi kecerdasan buatan, kamera, dan sensor yang bisa beroperasi tanpa campur tangan manusia. Bus melayani rute tertentu di Makkah yang fasilitasnya sudah dikondisikan.
Setiap bus memiliki daya tampung 11 kursi dan beroperasi selama 6 jam sampai diisi daya kembali. Kecepatan maksimumnya mencapai 30 km per jam.