Pesawat Jatuh di Ladang Jagung di Indiana AS, Semua Penumpang Tewas

Ahmad Islamy Jamil
Ilustrasi pesawat jatuh. (Foto: Arsip)

WASHINGTON DC, iNews.id - Sebuah pesawat bermesin tunggal jatuh di Negara Bagian Indiana, Jumat (6/9/2024) waktu AS. Majalah AS, Newsweek, dengan mengutip polisi setempat melaporkan bahwa semua orang yang berada di dalam pesawat itu tewas.

Pesawat nahas itu dilaporkan lepas landas dari Bandara Regional Fort Dodge di Negara Bagian Iowa, AS, pada pukul 06.45 waktu setempat (18.45 WIB). Pesawat itu dijadwalkan mendarat di Bandara Kota Anderson sekitar pukul 10.00 (22.00 WIB).

Para saksi melihat burung besi itu terbang ke arah selatan bandara. Beberapa saat berselang, pesawat jatuh di ladang jagung.

"Pesawat terbalik dan menukik tajam ke ladang jagung lalu terbakar," kata Kapten Darwin Dwiggins dari Departemen Sheriff Madison County, Sabtu (7/9/2024).

Dwiggins mengatakan, pesawat itu membawa empat orang saat kecelakaan terjadi. Tidak ada seorang pun dari mereka yang selamat.

Badan Keselamatan Transportasi Nasional AS (NTSB) saat ini sedang menyelidiki kecelakaan tersebut.

Editor : Ahmad Islamy Jamil
Artikel Terkait
Megapolitan
3 jam lalu

Mobil Tabrak Lari Berujung Disambar Kereta di Jakut, 2 Orang Tewas

Megapolitan
12 jam lalu

Kabur usai Seruduk Warga, Mobil Mazda Tertabrak Kereta Api di Jakut

Megapolitan
1 hari lalu

Kecelakaan Mobil Sedan Tabrak Separator Busway di Bundaran HI, Kondisi Ringsek

All Sport
1 hari lalu

Anthony Joshua Buka Suara! Buat Pengakuan Mengejutkan usai Kecelakaan Horor di Nigeria

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal