PM Abe Janji Bantu Prancis Bangun Kembali Katedral Notre Dame

Nathania Riris Michico
Presiden Prancis Emmanuel Macron (tengah, kanan) bersama PM Jepang Shinzo Abe, di Istana Elysee, Paris, 23 April 2019. (FOTO: AP)

PARIS, iNews.id - Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe berjanji akan membantu Prancis membangun kembali Katedral Notre Dame yang terbakar. Abe singgah di Prancis pada Selasa (23/4) sebagai bagian dari lawatannya ke Eropa dan Amerika Utara.

"Saya sangat sedih atas kerusakan yang terjadi pada bangunan yang menjadi Warisan Budaya Dunia itu," kata Abe, saat berbicara di samping Presiden Perancis Emmanuel Macron, seperti dilaporkan Associated Press, Rabu (24/4/2019).

Abe mengatakan, pemerintah Jepang tidak akan melewatkan upaya untuk bekerja sama dalam kegiatan rekonstruksi Notre Dame.

Macron dan Abe akan membahas agenda pertemuan para pemimpin dunia dalam KTT G-7 dan G-20 yang masing-masing akan diselenggarakan di Prancis dan Jepang pada tahun ini.

Dalam pernyataan yang dikeluarkan Istana Elysee, kedua pemimpin disebut akan membahas upaya mendorong pertumbuhan ekonomi melalui perdagangan bebas, dan menangani berbagai masalah, termasuk mengenai Korea Utara dan limbah plastik di lautan.

Editor : Nathania Riris Michico
Artikel Terkait
Internasional
9 jam lalu

Dijebloskan ke Penjara, Mantan Presiden Prancis Sarkozy Dibully Napi Lain

Internasional
9 jam lalu

Mantan Presiden Prancis Sarkozy Bebas 3 Pekan Setelah Dijebloskan ke Penjara, kok Bisa?

Seleb
4 hari lalu

Viral Raffi Ahmad Beli Tas Ivan Gunawan Rp500 Juta untuk Bangun Masjid di Yokohama

Internasional
5 hari lalu

Jepang Perang Lawan Beruang, Kerahkan Pasukan Bela Diri

Destinasi
5 hari lalu

Viral Curhatan WNI Barangnya Disita di Bandara Haneda Jepang, Ini Faktanya!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal