Prosesi Pemakaman Dimulai, Peti Ratu Elizabeth II Dibawa ke Westminster Abbey

Anton Suhartono
Peti Ratu Elizabeth II dibawa ke Westminster Abbey (Foto: Reuters)

LONDON, iNews.id - Prosesi pemakaman Ratu Elizabeth II dimulai, Senin (19/9/2022) siang waktu setempat. Peti mati Ratu dibawa dari tempat persemayaman di kompleks parlemen menuju Westminster Abbey.

Sesaat sebelum pukul 11.00 waktu setempat peti mati terbuat dari kayu ek yang ditutupi bendera Royal Standard dengan Mahkota di atasnya dibawa menggunakan kereta. Prosesi ini digelar secara militer. 

Sementara itu tampak Raja Charles III serta bangsawan senior kerajaan Inggris lainnya berjalan di belakang kereta disertai dengan bunyi lonceng sebagai latar belakangnya. Puluhan ribu warga yang berjejer di pinggir jalan menyaksikan iring-iringan.

Anggota keluarga kerajaan lainnya serta 2.000 tamu, termasuk sekitar 500 pemimpin dunia dan keluarga kerajaan asing, menunggu di Westminster Abbey.

Jutaan orang diperirakan menonton melalui televisi di rumah. Hari pemakaman Ratu Elizabeth ditetapkan sebagai libur nasional. Pemakaman seorang raja Inggris belum pernah disiarkan televisi sebelumnya.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Internasional
2 hari lalu

Kloset Berlapis Emas Masih Berfungsi Dilelang, Ditaksir Laku Rp167 Miliar

Nasional
4 hari lalu

2 Napi Dipulangkan ke Inggris, Lindsay Sandiford Terbebas dari Hukuman Mati

Internasional
5 hari lalu

Duh! Penjara Inggris Keliru Bebaskan 2 Tahanan, Bikin Repot Pemerintah

Nasional
6 hari lalu

2 Napi asal Inggris Segera Dipulangkan, Termasuk Lindsay Sandiford yang Divonis Mati

Internasional
8 hari lalu

Cerita Ngerinya Penikaman di Kereta Inggris, Pelaku Ayunkan Pisau Besar ke Banyak Penumpang

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal