Pulang dari Pesta Ulang Tahun di Kelab Malam, 109 Orang Positif Corona

Anton Suhartono
Ribuan orang berkumpul di Praha, Ceko, pada 30 Juni untuk merayakan diakhirinya pembatasan wabah virus corona (Foto: AFP)

PRAHA, iNews.id - Acara hura-hura berujung malapetaka, sebanyak 109 orang terinfeksi virus corona setelah menghadiri pesta ulang tahun di kelab malam Kota Praha, Republik Ceko.

Media lokal melaporkan, pesta yang diadakan oleh sekelompok muda-mudi tersebut digelar pada 11 Juli 2020.

"Karena mereka memiliki banyak kegiatan dan kontak, jumlah orang yang dilaporkan terinfeksi bertambah menjadi 109 hingga saat ini," kata Direktur Pusat Kesehatan Praha, Zdenka Jagrova, seperti dikutip dari Czech News Agency, Sabtu (25/7/2020).

Jagrova menilai jumlah kasus diperkirakan masih bertambah lagi karena orang yang mengikuti pesta di kelab malam Techtle Mechtle itu juga banyak.

Selain itu orang-orang yang mengikuti pesta dan terinfeksi menjalin kontak dengan orang lain setelah pulang. Sejauh ini 270 orang telah dikarantina sambil menunggu hasil tes.

Para tamu pesta tidak menerapkan protokol kesehatan termasuk pencegahan paparan virus. Bahkan ada acara di mana para tamu meminum koktail menggunakan sedotan yang sama.

Republik Ceko sejauh ini mengonfirmasi 14.924 kasus Covid-19, sebanyak 365 di antaranya meninggal dunia.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Megapolitan
20 hari lalu

Pulang dari Kelab Malam, Perempuan di Jakpus Pingsan di Depan Rumah lalu Meninggal

Nasional
25 hari lalu

Kasus Covid-19 Naik Lagi di Indonesia, Anak-Anak Paling Rentan!

Nasional
1 bulan lalu

Banyak Orang Sakit Batuk Pilek Sekarang, Kemenkes Bongkar Data Mengejutkan!

Health
1 bulan lalu

Kasus Keracunan MBG Bakal Dilaporkan Harian seperti Covid-19

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal