JAKARTA, iNews.id - Jagad maya ramai dengan rumor soal meninggalnya pemimpin Korea Utara Kim Jong Un akibat sakit jantung.
Di Twitter tanda pagar KIMJONGUNDEAD berada di posisi nomor 1 trending topic Indonesia pada Minggu (26/4/2020) pagi.
Memang belum ada konfirmasi resmi mengenai kondisi pria yang diyakini berusia 36 tahun tersebut, namun rumor ini dimanfaatkan oleh netizen yang nakal dengan membuat candaan.
“Saya kira kita semua tahu siapa yang membunuh Kim Jong Un,” kata seorang netizen, menyertakan foto seekor harimau di posting-nnya.
“Dokter bedah Kim Jong Un langsung bersembunyi di kantornya setelah operasi,” cuit netizen lainnya.