Terekam Kamera, Detik-Detik Pesawat C-130 Turki Bawa 20 Tentara Jatuh Hantam Tanah

Anton Suhartono
Insiden jatuhnya pesawat C-130 Hercules Angkatan Udara Turki di Georgia, Selasa (11/11), terekam kamera video (Foto: X)

JAKARTA, iNews.id - Insiden jatuhnya pesawat C-130 Hercules Angkatan Udara Turki di Georgia, Selasa (11/11/2025), terekam kamera video. Pesawat tersebut membawa 20 personel militer dan kru yang kondisi mereka belum bisa dipastikan.

Dalam rekaman yang beredar di media sosial tampak, pesawat berputar-putar pada porosnya di udara sambil terjun bebas ke lapangan yang luas.

Pesawat buatan Amerika Serikat tersebut juga terlihat mengeluarkan asap putih dari kedua sayapnya.

Rekaman video itu mengindikasikan bahwa pesawat mengalami masalah serius di udara. Kecelakaan itu terjadi beberapa saat setelah pesawat lepas landas dari pangkalan udara di Azerbaijan dalam penerbangan pulang menuju Turki.

Rekaman lain menunjukkan lokasi jatuh yakni di wilayah Sighnaghi, Georgia, memperlihatkan pesawat terbakar dan hancur tak berbentuk lagi. Tampak pula asap hitam membubung ke angkasa.

Editor : Anton Suhartono
Artikel Terkait
Internasional
2 hari lalu

Nah, Kedubes Azerbaijan di Kiev Hancur akibat Terkena Rudal Ukraina bukan Rusia

Internasional
2 hari lalu

Serangan Rusia ke Ukraina Hancurkan Kedubes Azerbaijan

Internasional
2 hari lalu

Rusia Ngamuk Gempur Ibu Kota Kiev Ukraina, 6 Orang Tewas

Internasional
3 hari lalu

Jet Tempur Sukhoi Su-30 Rusia Jatuh, 2 Pilot Tewas

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal